Story cover for Love In 44 by C-tyaaa
Love In 44
  • WpView
    Reads 609
  • WpVote
    Votes 38
  • WpPart
    Parts 4
  • WpView
    Reads 609
  • WpVote
    Votes 38
  • WpPart
    Parts 4
Ongoing, First published Apr 02
Mature
Anindira tidak pernah membayangkan hidupnya di Paris akan dimulai dengan cara seabsurd ini-kena tipu saat mencari apartemen, kehilangan semua uang sewanya, dan... berakhir tinggal satu atap dengan mantannya?!

Dari insiden ketahuan tinggal bersama oleh orang tua mereka yang berujung dengan alasan-alasan absurd ala Ashveen, teman-teman yang tiba-tiba datang dan membuat kekacauan, sampai persaingan panas di lomba panahan melawan perempuan yang dulu membuat mereka putus-Anindira harus menghadapi semua ini dengan kesabaran yang tipis dan panah yang siap meluncur!

Di balik sarkasme pedas dan keusilan yang tak berkesudahan, ada sesuatu yang perlahan tumbuh kembali di hati mereka. Tapi akankah cinta lama ini benar-benar bisa diperbaiki, atau justru berakhir lebih berantakan dari sebelumnya?
All Rights Reserved
Sign up to add Love In 44 to your library and receive updates
or
Content Guidelines
You may also like
Ineffable [HunRene] by velvetmaniac
31 parts Complete Mature
(Adult) Hidupnya baik-baik saja. Berkecukupan dan memiliki apapun yang dia butuhkan. Berbeda dengan sifat dan siasat yang hatinya pilih. Dia berantakan, segala yang bersangkutan dengannya penuh kesalahan. Dari mulai penampilan liar dan nakalnya, kehidupan malamnya yang bebas, dan hubungannya dengan para pria pencari kenikmatan. Bae Joohyun. Namanya itu. Gadis yang memiliki perawakan cantik dan anggun tersebut terlihat sempurna. Ia hampir memiliki segalanya. Dari mulai pekerjaan, karir, harta, orang tua, dan teman. Tapi satu yang selama ini tidak pernah terbelit di otaknya... Cinta, atau apapun itu yang memiliki hubungan ikatan batin sepenuh hati. Joohyun benar-benar membencinya. Benar-benar tidak bisa mempercayainya, benar-benar sungguh meremehkannya. Hingga di pertengahan alur hidupnya, ia mendapatkan kejadian yang berhasil mempertemukannya dengan seorang pria pengubah seluruh perspektif akan kehidupannya yang selama ini ia jalani. Semenjak itu kehidupannya jatuh berbalik dengan apa yang sudah ia susun dari dulu. Dari mulai orang tua, keluarga, dan teman dekatnya selalu memaksanya untuk memilih hal yang berkebalikan dengan keinginannya. Batin dan fisik bermain. Jiwa dan otaknya berperang. Semua itu karena satu nama yang sungguh ia benci setengah mati. Oh Sehun. Joohyun membencinya dan ingin selalu membencinya. Ia bersumpah demi apapun yang ada di semesta alam, bahwa tidak akan pernah sekalipun dirinya terjatuh untuk pria semacam itu. ***** "Aku lesby, jadi cari wanita lain saja." Dia mengatakannya, secara terang-terangan bermaksud agar lelaki didepannya ini menyerah saja untuk semua yang dipertaruhkan. "Seminggu lalu aku melihatmu berciuman dengan pria." Joohyun membuang pandangan lelahnya kesamping. "Kau mungkin tidak akan percaya, tapi aku sudah tidak perawan." "Kalau begitu buktikan setelah kita menikah." "Sebenarnya apa sih maumu brengsek?!" "Menikah dan jadilah istriku."
Satu Atap, Satu Hati by REXKUN99
29 parts Ongoing
Sandy, seorang pemuda yang baru memasuki dunia perkuliahan, hidup sendirian setelah keluarganya memutuskan untuk menetap di luar kota demi pekerjaan. Kabar yang telah sering ia dengar kembali datang: orang tuanya tak bisa pulang untuk menemaninya. Kesepian menjadi teman dekat Sandy hingga pada suatu malam, saat pulang larut, takdir mempertemukannya dengan Serena, seorang gadis misterius yang sedang duduk sendirian di halte bus. Serena, dingin dan penuh curiga, awalnya menolak setiap bentuk perhatian dari Sandy. Namun, di balik sikapnya yang keras, ia menyimpan luka dan kebingungan. Setelah pertengkaran dengan teman sekamarnya, Serena terdampar tanpa tempat tinggal. Di tengah keraguan dan keengganan, Sandy menawarkan tumpangan di rumahnya untuk sementara waktu, sebuah tawaran yang penuh risiko namun dibalut ketulusan. Kisah mereka berdua mulai terjalin di bawah satu atap. Dari dua orang asing yang terpaksa berbagi ruang, mereka perlahan saling mengenal dan memahami perasaan satu sama lain. Sandy dengan kehangatannya, dan Serena dengan dingin yang menyembunyikan kelembutan, menemukan kenyamanan yang tak terduga dalam kehadiran masing-masing. Sandy dan Serena, yang awalnya hanya terhubung oleh kebetulan, mulai menjalani hari-hari bersama, menghadapi berbagai tantangan, dan menemukan keindahan dalam momen-momen kecil kehidupan sehari-hari. Setiap hari yang mereka lewati bersama membuka peluang untuk kedekatan yang mendalam dan hubungan yang tumbuh penuh warna. Dari kebiasaan pagi hingga malam yang tenang, setiap interaksi mempererat ikatan mereka. Apakah mereka akan mampu melewati setiap rintangan yang menghadang dan menemukan cinta sejati di antara mereka? Ikuti perjalanan Sandy dan Serena dalam "Satu Atap, Satu Hati" dan saksikan bagaimana kehangatan, tawa, dan cinta dapat mengubah hidup seseorang ketika mereka menemukan rumah di hati satu sama lain.
You may also like
Slide 1 of 9
INDICATOR OF LOVE (✔) cover
Ineffable [HunRene] cover
Benang Hati Sang Kriminal cover
ANNETA (LENGKAP) cover
Destiny√ cover
Stereotype; Soobin  cover
Stumbled Into You cover
Semesta cover
Satu Atap, Satu Hati cover

INDICATOR OF LOVE (✔)

61 parts Complete Mature

[Sebelum baca, follow Setiga dulu sabi kali, ya.😎] Bayangkan jika saat ini kamu memiliki geng persahabatan yang terdiri dari dua cewek dan tiga cowok. Kalian sudah seperti keluarga dan selalu bersemangat untuk memecahkan kasus-kasus yang terjadi. Namun, semuanya berubah ketika salah satu di antara kalian tewas secara tiba-tiba di sekolah, lalu kamu pun mulai menyadari ada sesuatu hal yang aneh. Apalagi sahabatmu yang meninggal itu menulis pesan terakhir, berbunyi: "Untuk kalian, jika nanti ternyata takdir buruk menimpaku, ketahuilah .... Diam-diam, ada bahaya. Berhati-hatilah. Kebahagiaan ini bisa berakhir buruk, karena ternyata, 'dia' ada di sini." Ternyata, dalangnya ada di antara kalian. Ya, mesin penghancur yang selama ini kalian cari adalah salah satu dari kalian sendiri. Bagaimana kamu akan menghadapi ini? Bagaimana akhir persahabatanmu? Yuk, langsung aja baca.😱 Persahabatan✅Keluarga✅Cinta✅. GENRE: teenfic, action, crime, romance, comedy. Di cerita author kasih label dewasa, karena kriminal dan ada unsur kekerasan.🔥 Notice: CERITA SUDAH SELESAI✔✔✔ Selamat membaca!☺️