Pernah dengar istilah "Masa sekolah adalah masa paling indah"? Katanya sih begitu, tapi sekolah bukan hanya tentang indahnya saja kan?
Kadang, hidup di sekolah terasa seperti drama penuh plot twist. Ada hari di mana semuanya berjalan lancar, dan ada hari di mana rasanya pengen pura-pura sakit agar tidak masuk.
Ada guru yang nyebelin, ada teman yang selalu ada, dan ada orang-orang yang awalnya biasa aja, tapi tanpa sadar jadi bagian penting dalam hidup.
• • •
"Gua udah coba hafalin semua rumus Fisika, tapi tetep ada satu gaya yang enggak bisa gua lawan."
"Gaya apa?"
"Gaya tarik lo ke hati gua."
• • •
"Tugas lo udah kelar?"
"Udah. Udah kelar gua lupain."
• • •
SMA adalah masa di mana belajar enggak cuman dari buku, tapi juga bisa dari orang-orang di lingkungan sekitar. Masa di mana tanpa sadar sebenarnya kita sedang menyusun cerita terbaik dalam hidup.
Dan di antara ratusan murid yang ada di sekolah ini, ada mereka-orang-orang yang akan bikin cerita ini jadi lebih seru dan tak terlupakan.
Start : 04 April 2025
Finish : 30 Juni 2025
📌 NOTE : Murni hasil dari pemikiran sendiri. Dilarang plagiat, menjeplak, mencopy, atau sejenisnya.
Melanggarnya? Maka akan diberikan sanksi sesuai undang-undang yang berlaku di Indonesia.
Jika ingin berkarya, maka berkaryalah dengan jujur tanpa merugikan orang lain.
[HAK CIPTA DILINDUNGI OLEH UU NO. 19 TAHUN 2002]
"Pikachu."
Itu adalah panggilan spesial dari Tommy Anggara untuk Pika Putri Amanda-dan hanya dia yang boleh memanggilnya begitu.
Mereka bukan pasangan manis ala drama remaja. Justru terlihat seperti pasangan yang tak pernah akur. Setiap hari bertengkar, saling sindir, saling kesal. Sampai teman-teman menjuluki mereka Duo Sejoli Rajin Bertengkar.
Tapi, entah kenapa... mereka tak pernah benar-benar bisa berjauhan.
Hingga suasana berubah saat Tommy tiba-tiba bertanya:
"Kamu mau jadi pasangan dansaku di Prom Night?"
Dan untuk pertama kalinya... dunia Pika berubah.
-veranica quincy-
-mvp-