Cerrellia, gadis periang dan cerewet, hidup nyaman di bawah limpahan kasih sayang, kemewahan, dan tumpukan novel dark romance favorit nya. Hidupnya nyaris tanpa cela.
Semua bermula saat ombak besar yang menggulung tubuhnya, saat dunia seolah hendak menelan dirinya bulat-bulat. Di detik itu, Cerrellia sungguh percaya bahwa hidupnya telah berakhir. Bahwa nafas terakhirnya akan tenggelam bersama buih laut yang membawa tubuhnya ke dasar.
Namun takdir, nyatanya, memiliki cara lain untuk menuliskan kisahnya. Saat membuka mata, ia bukan lagi Cerrellia, gadis manja yang hidup nyaman di dunia nyata, melainkan Syerenity - raga asing yang membuat jiwanya terpenjara di tubuh itu, di sebuah dunia yang selama ini hanya ia kenal dari lembaran-lembaran novel.
Sejak hari itu, hidupnya tak lagi sama.
Awalnya Cerrellia mengira dunia novel itu seindah kisah cinta romantis dengan pria-pria tampan berhati dingin. Nyatanya, dunia itu jauh lebih gelap, kejam, dan berbahaya.
Yang lebih mengejutkan, di balik alur yang selama ini Cerrellia pikir telah ia hafal, tersembunyi rahasia-rahasia gelap, karakter-karakter yang tak pernah muncul di cerita, serta peristiwa-peristiwa yang bahkan tak dituliskan oleh sang pengarang.
Setiap langkah Cerrellia di tubuh Syerenity menyeretnya ke dalam deretan plot twist tak terduga dan kejutan demi kejutan yang sulit ditebak.
Akan ada banyak rahasia tersembunyi, kejutan-kejutan tak terduga, serta plot twist yang berpotensi mengubah segalanya.
Mampukah kamu menebak deretan alur tersembunyi dalam kisah ini?
Atau justru, tanpa sadar, ikut terperangkap di dalamnya?
────୨ৎ────
Start: 24 April 2025
Finish: 24 Juni 2025
"Eh? Kyree? Kenapa kamu disini?!"
Sheriana Sirius, seorang penulis web-novel berjudul Calamity's Obsession dikejutkan dengan munculnya seorang laki-laki di kamar apartemennya pada siang bolong! Dan yang lebih mengejutkan lagi, laki-laki tersebut bukan orang asing, melainkan karakter dari novelnya sendiri, Kyree Maximillian.
Pertemuan mereka yang kedua kalinya mengubah hidup Sheri hampir 360 derajat! Pasalnya dia harus mengajari Kyree dari nol, dari awal tentang cara bertahan hidup di dunia modern!
Usut punya usut, rupanya Kyree nekad menyusulnya ke dunia nyata dengan bantuan dari Regis dan Calamity. Tubuh dan jiwanya bertransmigrasi ke dunia Sheri tanpa membawa apapun. Nihil nol seperti orang biasa!
Kyree yang hanya karakter novel pun sama sekali tidak mengetahui rahasia kelam dari Sheriana sampai ia bertemu dengan sahabat baik kekasihnya, yaitu Miranda.
Pertemuannya dengan Miranda membuka begitu banyak pintu rahasia gelap yang selama ini coba Sheri sembunyikan dari siapapun. Semakin Kyree menggali dan mendapatkan kisah masa lalu kelam dari orang yang dicintainya, semakin ia bertekad kuat untuk menjadi lebih kuat dan membalaskan dendam.
Dia datang, sebagai pelipur lara untuk sang kekasih, dan dia datang sebagai sang pendendam untuk musuh-musuhnya.