Lunaria Valeska Ardhani, seorang psikolog muda dengan latar belakang keluarga sederhana dan harmonis, menjalani hidup penuh makna melalui profesinya: mendengarkan luka orang lain. Suatu hari, ia menerima pasien pribadi Zarvyn Daevantara Elvyrion, pewaris tunggal dan CEO muda dari Elvyrion Corp perusahaan elektronik raksasa.
Tapi di balik kejeniusannya, Zarvyn menyimpan rahasia kelam ia menderita DID (Dissociative Identity Disorder) sebagai akibat trauma berat masa kecil. Salah satu alter ego-nya bernama Zergan, sosok dingin, dominan, dan sangat melindungi ambisi Zarvyn.
Lunaria, yang tak pernah menyangka harus menangani kasus sekompleks ini, justru menjadi satu-satunya orang yang dapat mengenali setiap sisi dari diri Zarvyn dan tidak lari. Di titik terendahnya, Zarvyn mulai merasakan sesuatu yang tak pernah ia percaya bahwa kepercayaan, dan perlahan, cinta. Tapi bisakah seseorang yang terpecah mencintai dengan utuh?