
Setiap hari, aku duduk di bangku yang sama, di kelas yang sama, menatap punggung yang sama. Namanya Ake. Teman sekelasku, teman satu geng... dan laki-laki yang diam-diam mengisi separuh isi kepalaku. Tapi Ake sudah punya pacar. Cewek cantik yang katanya sakit-sakitan, lemah, dan butuh perhatian. Aku pikir dia mencintainya. Tapi ternyata... dia hanya kasihan. Gimana rasanya tahu orang yang kamu suka memilih orang lain-bukan karena cinta, tapi karena terpaksa? Aku coba mundur. Coba berhenti berharap. Tapi kenyataan di sekolah terus mempertemukan kami. Di lorong, di perpustakaan, di lapangan, bahkan di dalam obrolan-obrolan kecil dengan Reki dan Daru. Kadang Ake ngelirik aku. Kadang dia manggil namaku lebih pelan dari biasanya. Dan kadang, aku merasa... aku bukan satu-satunya yang menyimpan perasaan. Tapi semua jadi rumit saat rahasia mulai terbongkar. Saat kebohongan tentang "penyakit" pacarnya muncul ke permukaan. Dan saat Ake mulai sadar siapa yang sebenarnya selalu ada. Ini bukan kisah cinta yang instan. Ini tentang aku, dia, dan segala perasaan yang selama ini kami sembunyikan. Di balik catatan pelajaran, tawa teman sebangku, dan pulang sekolah yang sunyi. Karena mungkin, dari awal memang sudah ada aku dan dia. At Last, You and Me. --- On public: 22 Juli 2025All Rights Reserved
1 part