
Mereka tak pernah menyadari bahwa masalalu tak benar-benar pergi ia hanya bersembunyi, menunggu untuk ditemukan kembali. Dulu, segalanya sederhana: tawa, ejekan kecil, dan perasaan yang tak punya nama. Tapi waktu berubah, dan begitu juga mereka. Kini, Queen Nadira Zelynna dan Melvin Alagra Prawira berdiri di antara rahasia yang menolak diam, rahasia yang membawa mereka kembali ke satu nama yang tak lagi di sebut. Cinta mereka lahir di tempat yang salah waktu, tumbuh di bawah langit yang menyimpan banyak luka. Setiap misi yang mereka jalani bukan hanya untuk menuntaskan sesuatu yang tertinggal, tapi juga untuk memahami apa arti setia, percaya, dan berkorban. Namun semakin jauh mereka melangkah, semakin terasa bahwa bukan kebenaran yang menunggu di ujung sana, melainkan sebuah kenyataan yang mungkin seharusnya tidak mereka temukan "Tidur kalau ngantuk, istirahat kalau lelah, tapi jangan pernah nyerah. Bintang akan selalu bersinar kalau lo di tempat yang seharusnya." _Melvin Alagra Prawira "Kalau dunia ini punya cara buat ngilangin rasa, gue cuma mau satu hal, Gra. Jangan pernah biarkan gue lupa kenapa kita mulai" _Queen Nadira Zelynna Sebuah kisah tentang cinta yang lahir dari luka, dan luka yang justru membuat mereka tetap hidup. Tentang janji, kehilangan, dan satu rahasia yang mengikat semuanya.All Rights Reserved
1 part