Story cover for Lukas di Jendela Lantai Dua by mozze_satrio
Lukas di Jendela Lantai Dua
  • Reads 23
  • Votes 6
  • Parts 7
  • Reads 23
  • Votes 6
  • Parts 7
Ongoing, First published Aug 29
2 new parts
Malik Wujana tidak mengharapkan kehidupan yang muluk. Semenjak pindah ke rumah baru, ia merasakan nikmatnya hidup seorang diri tanpa perlu berinteraksi dengan manusia manapun. Sesekali, hanya ada Bi Ratmi, ART yang mampir ke rumah untuk bebersih. Ada juga Lastri, kakaknya, yang datang dengan misi menyeretnya keluar untuk menikmati dunia.
Hiburan Malik hanyalah seekor kucing oranye, Lukas, yang setiap pagi menjadi teman 'nongkrong'nya di jendela kamar lantai dua.

Hingga hari itu datang. Hari di mana Lastri tak pernah menggedor pintu rumahnya lagi. Lastri menghilang, bersama dengan keponakan Malik yang baru berusia 4 tahun. Mereka seperti mitos, yang tak pernah ada di muka bumi.

Belum lagi kematian misterius tetangga tua di samping rumah Malik, yang dibunuh dengan sadis oleh orang tak dikenal. Kehadiran keponakan sang tetangga kembali menjadi masalah baru, yang memaksa Malik untuk keluar dari zona nyamannya.

Dapatkah Malik menemukan kakaknya? Mungkinkah melangkah keluar dari rumah adalah keputusan yang salah, yang justru membawanya pada kenyataan yang tak ia inginkan?

Di balik pintu adalah kebenaran. Beranikah kamu membukanya?
All Rights Reserved
Sign up to add Lukas di Jendela Lantai Dua to your library and receive updates
or
#847bahasa
Content Guidelines
You may also like
You may also like
Slide 1 of 10
Dikutuk Bersamamu ~ BL {Mpreg} cover
HIS SECRET GAZE (Tatapan Rahasianya) cover
BODYGUARD FOR VALENA ll ON GOING  cover
To be With You cover
[Tnf 2] Makam Kaca  | Tokyo noir Familia cover
CHECKMATE 🔞 cover
PREDATOR  cover
𓊈salju di Gurun pasir𓊉rioncaine cover
A Painful Night (END) cover
LOVE ME OR KILL ME? (WINRINA) cover

Dikutuk Bersamamu ~ BL {Mpreg}

37 parts Ongoing

Setelah bertahun-tahun merantau dan merasa lelah dengan hiruk pikuk kota, Azka memutuskan untuk pulang ke kampung halamannya, sebuah desa kecil yang tanpa ia sadari telah berkembang pesat. Dengan tabungan seadanya dan hati yang rindu akan ketenangan, ia berharap bisa memulai hidup baru yang lebih sederhana. Namun sejak langkah pertamanya di tanah kelahirannya itu, Azka mulai merasakan sesuatu yang berbeda. Sesuatu mengganggunya dan tentu bukan hanya seseorang yang iseng, tapi sesuatu dengan maksud lain. Dan ketika Azka bertemu kembali dengan Nathan, teman masa kecilnya yang dulu selalu membuatnya menangis, semua misteri itu perlahan mulai terkuak. Ada satu rahasia lama yang selama ini menunggu, menuntut kehadiran Azka untuk diselesaikan. Namun yang tidak ia tahu... bukan hanya Nathan yang menunggunya kembali. ● 10 July 2025 #1 gay (05 september 2025) #1 thriller (09 september 2025) #1 bllokal (10 oktober 2025) #1 pedesaan (11 oktober 2025)