Di SMA Ardente Lux, ada dua orang yang menjadi idola hampir semua orang di sekolah itu. Arthur Darendra, pemain bintang di tim basket, memimpin geng 4 Dignity bersama Ale, Jefan, dan Harry. Dan Ellard Arisvara alias Ell cowok dingin yang memimpin geng Trio Dangerous, geng yang dikenal karena kekuatan mereka karena semuanya berlatih Kyokushin Karate bersama Devon dan Matthew.
Arthur dan Ell tidak hanya rival, mereka dulu adalah sahabat, tidak terpisahkan. Hingga akhir kelas 3 SMP, segalanya hancur karena satu hal: mereka berdua menyukai orang yang sama. Orang itu kini telah pindah ke sekolah lain, tetapi persaingan dan kebanggaan masih tertanam kuat.
Sekarang, di tahun terakhir mereka di SMA, seorang gadis tomboy yang tetap menawan pindah ke Ardente Lux, dan membuat jantung Arthur berdegup kencang pada pandangan pertama. Dan Ell, yang selalu kompetitif, tidak akan membiarkan ini berlalu begitu saja. Di antara sorakan penonton basket, teriakan di dojo karate, dan gosip di aula sekolah... persaingan lama, cinta baru, dan persahabatan yang patah kembali dipertaruhkan. Hanya saja kali ini, ada dua kemungkinan hasil: satu akan menang, dan yang lainnya akan kalah.