ALBARA OBSESSION (ON GOING)
13 parts Ongoing FOLLOW SEBELUM BACA
Albara Damares Dirgantara. Bagi dunia luar, ia adalah sosok yang sangat menakutkan. Sebagai ketua geng motor Black Eagle, Albara adalah sosok dingin yang tidak tersentuh. Kekayaan melimpah, wajah yang nyaris sempurna, dan kuasa di genggamannya membuat siapa pun tunduk-terutama para wanita yang mencoba mencuri perhatiannya. Namun, bagi Albara, wanita hanyalah gangguan, kecuali satu nama yang ia simpan rapat di balik dinding esnya.
Annasya Clarys Graceva. Gadis yatim piatu yang tumbuh besar di panti asuhan ini adalah kebalikan dari Albara. Gadis yang sangat cantik. Ia adalah cahaya, keceriaan, dan kehangatan yang berjalan. Meski hidup dalam kesederhanaan, senyumnya tidak pernah pudar. Annasya adalah satu-satunya orang yang berani menyentuh tangan Albara tanpa rasa takut, karena menurutnya Albara adalah sahabat masa kecilnya yang selalu melindunginya
Ketika musuh-musuh Black Eagle mulai mengincar kelemahan sang ketua, Albara harus memilih: menjauh demi keselamatan Annasya, atau menarik gadis itu masuk ke dalam dunianya yang penuh darah agar tetap berada dalam jangkauan perlindungannya.
Di antara desing peluru dan bau aspal, mampukah cinta masa kecil mereka bertahan saat rahasia kelam masa lalu perlahan terungkap?