
Siapa yang tahu cinta akan datang dari mana dan untuk siapa? Semuanya hanyalah rahasia Sang Pencipta. Aku tidak pernah berniat jatuh ke dalam sesuatu yang rumit. Aku hanya duduk di kursi perpustakaan, membaca, bersembunyi dari dunia-hingga seseorang mulai duduk di depanku, datang lagi dan lagi, seolah tak pernah berniat pergi. Di persimpangan dua panggilan doa, kami hadir dalam hidup satu sama lain-tanpa kesepakatan apa pun, selain memilih menunda pertanyaan yang suatu hari akan melukai kami berdua. Kami tidak pernah menyebut nama Tuhan, namun perbedaan itu selalu ada menggantung di udara, menekan di sela diam, perlahan berubah menjadi jarak yang tak pernah kami sepakati, namun harus kami tanggung. Lalu aku dihadapkan pada satu pertanyaan yang tidak pernah punya jawaban yang adil: apakah cinta bisa tetap suci jika lahir di jalan yang berbeda? Unaligned adalah kisah tentang cinta yang diterima oleh hati, tetapi tak pernah dibenarkan oleh semesta.Todos os Direitos Reservados
1 capítulo