Yang Dora inginkan hanya satu, bersama-sama mengucap sumpah di hadapan Tuhan dengan Marcel, saling menggenggam tangan hingga akhirnya maut memisahkan mereka. Begitu sederhana, begitu klise.
Ia ingin terus mendekap Marcel, berbagi kehangatan yang menyenangkan pada setiap mimpinya, ketika ia dan langit malam mulai terlelap.
"Senja akan selalu jingga, begitupula dengan aku yang selalu mencintaimu."
Namun senja tak lagi sama bagi gadis itu, semenjak pria yang bernama Orion tiba-tiba datang ke hidupnya, memberikannya segurat senyum yang begitu menggelitik, membuatnya hampir kesulitan bernafas.
Dan memberikan semburat gairah yang meledak-ledak dengan dahsyat dalam tubuhnya.
Sayangnya, kekurangan pria itu hanya satu. Mempunyai fisik yang begitu mirip dengan Clifford Alexander, bajingan keparat yang berhasil merampas dan memporak-porandakan toko kue mungilnya.
Rasa cintanya untuk Marcel mulai lenyap, dan Orion-lah yang berhasil mengisi setiap relung-relung hatinya.
Lalu Tuhan mulai tahu bahwa gadis itu berkhianat, menghukumnya dengan kecelakaan lalu lintas dahsyat yang menghantam Marcel, membuat pria itu kehilangan kedua kakinya dan seketika karirnya sebagai pengacara terbanting. Pria itu jatuh miskin dan malah mendesak gadis itu untuk menikahinya.
Bukankah gadis itu harus menepati janjinya? tetap mencintai pria itu sama halnya akan warna senja yang selalu jingga?
Menikah dengan Marcel seharusnya menjadi hal yang sederhana dan menyenangkan untuknya.Tetapi, tunangannya itu jatuh bangkrut dengan kedua kaki yang buntung, dengan biaya rumah sakit yang menunggak.
Saat itulah Clifford mulai datang sebagai pahlawan, menawarkannya sebuah bantuan finansial berlebih dengan dirinya yang dijadikan sebagai alat pertukaran, menjatuhkan harga dirinya dan menyetarakan dirinya setingkat dengan seorang pelacur!
Dan Orion, pria berhati malaikat yang selalu menghiburnya itu tiba-tiba lenyap seperti ditelan bumi.
"Aku benar-benar akan membunuhmu jika kau berani mengajukan perceraian lagi. Kita akan mati bersama dan akan kekal di neraka bersama," bisik Lucifer sembari menyeringai.
* * *
Charlotte menggunakan kekuatan sucinya untuk kembali ke masa lalu. Di masa lalu Charlotte dikhianati oleh adik perempuannya sendiri, ia bahkan dihukum mati oleh Xavier yang merupakan suaminya sendiri.
Charlotte tidak akan menyia-nyiakan kehidupannya yang kedua ini, ia tidak akan mencintai suaminya dengan tulus. Kali ini ia akan menjadikan seorang iblis Lucifer sebagai alatnya untuk balas dendam.
Lucifer merupakan iblis neraka yang menyamar menjadi seorang Grand Duke, tetapi identitasnya ternyata diketahui oleh Charlotte.
Demi bisa balas dendam, Charlotte mulai menjalin kontrak dengan Lucifer. Iblis itu siap mengabulkan semua permintaan Charlotte, tetapi ada satu syaratnya yaitu Charlotte harus merelakan tubuhnya untuk dinikmati oleh Lucifer.
* * *
NOTE author: Aku sarankan tetap baca cerita ini selagi on going karena kalau cerita ini sudah versi lengkap, besar kemungkinan bakal aku hapus sebagian partnya dari wattpad kemudian hanya tersedia dalam bentuk pdf lengkap yang harus dibeli melalui WhatsApp.
* * *
(BUKAN NOVEL TERJEMAHAN!)
RankποΈ
#1π₯ Fantasy dari 64,8 Rb cerita (25 Agustus 2024)
#1π₯ Kingdom dari 8,3 Rb cerita (25 Agustus 2024)
#1 π₯ Lucifer dari 617 cerita (25 Agustus 2024)
#1 π₯ Obsesi dari 7,53 Rb cerita (28 Agustus 2024)
#1π₯ Devil dari 3,72 Rb cerita (28 Agustus 2024)
#1π₯Dark Romance dari 4,74 Rb cerita (28