Semua berawal dari insiden yang membuat Adeeva Afsheen, seorang gadis asrama berumur 16 tahun yang senang menyendiri dengan kehidupan "normal" nya harus rela menjadi detektif jadi-jadian untuk menuntaskan berbagai kasus internal sekolah mereka . Belum lagi, berbagai misteri penculikan para siswi dan dugaan pembunuhan yang mulai terkuak disaat ia mulai menjadi detektif membuatnya dicurigai dan harus bergabung dengan Organisasi Crime Solving yang 100% membenci kepribadiannya. . Lalu apa yang sebenarnya terjadi? . Mengapa Carrington Zlemint Dormitory School mendadak penuh misteri semenjak debut detektifnya? . Siapakah dalang dibalik semua ini? Apakah Tricia Leon? seorang gadis berambut ikal yang begitu terobsesi untuk menjatuhkannya? Atau Stella Raverton? Siswi pindahan dari Hollowlyn yang suka menyendiri di ruang ganti olahraga? Mungkinkah dia Alicia Peyton? gadis ceroboh yang culun dan selalu menghabiskan waktunya di perpustakaan untuk membaca buku tua penuh intrik dan penokohan psikopat?
3 parts