[ A L T S C H O O L S E R I E S # 1 ]
"Aku berharap keajaiban datang, dari tuhan untuk kita." Deka meyakinkan, membuat Austyn tidak dapat menahan senyumannya.
"Bertemu denganmu saja, sudah menjadi keajaiban tuhan untukku," balas Austyn.
Semesta selalu membuat alur hidup Deka dipenuhi tanda tanya. Berawal dari semesta yang memberikan Deka sebuah hadiah berupa alarm berbentuk manusia, Austyn namanya. Semesta juga mempermainkan rasa, hingga membuat Deka ditampar kenyataan yang ada. Hujan, cokelat, dan pelukan adalah saksi kisahnya yang begitu hangat dan mencekam. Jika disuruh memilih, Deka lebih baik membuang alarm itu sejak awal. Kenapa? Karena semesta membuat kejutan yang mendalam.
Apakah semesta membuat keduanya bersama? Haha. Mari berkenalan dengan unicorn berhati iblis ini ^^
Semesta tidak akan bertanggung jawab, jika pembaca menangis saat mengikuti kisah mereka berdua. INGAT!
⚠️⚠️CERITA MENGANDUNG BAWANG⚠️⚠️
ALUR SUDAH DIREVISI
TRIPTHA SERIES 1 : EVIDEN Memandang Semesta Dari Mata Yang Terluka
Semesta itu indah jika dilihat dari mata orang-orang yang bahagia, tapi bagaimana jika keindahan semesta dilihat dari mata yang terluka?
Hidup Samara nyaris sempurna, dia punya kasih sayang orang tua, teman yang selalu ada di segala situasi, dukungan para guru, dan masa depan yang terjamin.
Lama kelamaan, Samara melihat semua keindahan itu sebagai luka yang sebenarnya sedang menjerumuskannya ke lubang kesedihan yang tak berujung. Kasih sayang kedua orang tuanya ternyata menyiksa, temannya yang selalu ada di segala situasi memeras air matanya, dan dukungan para guru tidak berarti baginya. Masa depannya jelas tidak terjamin.
"Tenang, Ra. Lo jatuh, gue akan bangunin."
Lalu datang sosok malaikat yang kehilangan kedua sayapnya di hidup Samara. Vicky adalah sosok malaikat itu. Samara membantu Vicky mendapatkan sayapnya kembali, sedangkan Vicky membantu Samara mengubah pandangan terhadap dunia.
Jangan salahkan aku, kamu, atau dia. Ini salah keadaan.
-Vicky
____________________________________
SELAMAT MEMBACA!