Harusnya ia tahu saat sosok laki-laki dingin itu mulai memasuki kehidupannya, ia harus menerima segala konsekuensi yang terjadi.
Namun, tidak semudah yang ia pikirkan. Konsekuensinya sukar untuk ia terima. Konsekuensi yang susah diatasi. Konsekuensi yang tidak ia inginkan. Hanya satu, Patah Hati.
Dialah, Saka. Yang membuat Mandira, seorang manager disalah satu perusahaan ternama harus menanggalkan jabatannya dan beralih menjadi seorang suster di Rumah sakit jiwa.
Dialah, Saka. Yang membuat Mandira harus menjauhi suaminya sendiri.
Dialah, Mandira, semuanya telah ia lakukan demi menebus semua kesalahannya di masa lalu, namun hal ini tak akan pernah cukup untuk mengembalikan jiwa yang telah mati karenanya.