"Cinta akan membukakan jalannya, jika kita percaya."
Bila ada seseorang yang mengatakan bahwa tak selamanya cinta itu mulia-isyarat bahwa ada jenis cinta yang bodoh dan hina, dan karenanya tak pantas diperjuangkan-seyogianya ia membaca kisah "Dear, Love" ini. Ada jubelan duka, nestapa, air mata, sekaligus ketangguhan, kegigihan, perjuangan, kesetiaan, dan doa di malam-malam buta. Niscaya takkan ada lagi suara yang bisa disemburkanya. Niscaya takkan ada lagi sinisme yang diwedarkannya.