Ada milyaran orang hidup didunia ini. Milyaran orang pula yang jatuh cinta. Jika aku bisa simpulkan, maka seharusnya ada milyaran cerita cinta di bumi ini. Bahkan mungkin sudah tak bisa lagi terhitung jumlahnya. Manusia dan dramanya. Well, tak ada habisnya. Aku tentu punya cerita sendiri. Anak umur 5 tahun pun sekarang sudah pernah merasakan cinta. Ya mungkin jika ditanya apa itu cinta, mereka akan tersenyum memperlihatkan gigi-giginya yang mulai tanggal sambil menggeleng pelan. Jangan tanyakan pada anak kecil, kakek nenek yang selalu berpegangan tangan ketika jalan beriringan pun hanya akan tersenyun jika kau bertanya pada mereka. Jika harus menceritakan kisah cintaku sendiri, rasanya tidak ada menarik-menariknya dibandingkan cerita cinta anak umur 5 tahun. Yup, membosankan. Tidak ada klimaksnya jika diibaratkan jalan cerita sebuah film. Jadi, harus kah aku menceritakannya?All Rights Reserved
1 part