laabsrd
Konon hidup adalah perjalanan mencari makna di balik setiap tanya tentang mengapa kita ada di bumi. Hidup itu abadi dalam konsepnya, namun punya waktu yang tentu tidak akan selamanya.
"Gue nggak suka khawatir," gumam laki-laki dengan matanya kosong, kosong seperti pandangan ke langit malam yang tak berujung, seolah tidak ada emosi yang mampu menjelaskan kedalamannya. Semua yang ada hanya hampa, dan bahkan kata-kata itu pun terasa tak lebih dari sekadar angin yang berlalu.
Autra Alabumi.
"Segalanya pasti berubah," lanjutnya seolah perubahan adalah sesuatu yang biasa, yang tidak perlu dirisaukan baginya. "Sembuh yang lama, asal benar-benar sembuh."
Orang-orang datang dan pergi, perasaan datang dan pergi, namun Utra tetap di tempat yang sama. Laki-laki itu seperti seseorang yang menunggu, tapi tak tahu apa yang ia tunggu. Ada sesuatu yang hilang dalam dirinya, atau mungkin lebih tepatnya, ia sudah terlalu lama terjebak dalam rumah yang tidak berpenghuni, sampai-sampai lupa bagaimana rasanya menginginkan sesuatu.
"Di bumi gue sudah pernah kehilangan."