VioWRocha
Aldira, seorang gadis dari desa kecil, tumbuh dengan keterbatasan tetapi penuh cinta dari Bapak dan Mamaknya. Ayahnya seorang tukang tambal ban, sementara ibunya hanya lulusan SMP yang mengandalkan jualan kue keliling untuk membantu ekonomi keluarga. Namun, mereka memiliki satu mimpi besar: melihat Aldira mendapatkan pendidikan yang lebih baik dan hidup yang lebih layak.
Perjalanan Aldira tidak mudah. Dari ejekan teman-teman hingga perjuangan mencari beasiswa untuk melanjutkan studi ke luar negeri, Aldira tumbuh menjadi sosok yang pantang menyerah. Namun, ketika dia hampir mencapai puncak keberhasilannya, sebuah kenyataan pahit tentang kesehatan orang tuanya mengancam segalanya.
Akankah Aldira berhasil membahagiakan Bapak dan Mamaknya sebelum waktu memisahkan mereka?