Pria itu sedang memandangi sebuah lukisan yang bertengger dihadapannya, campuran antara warna hitam, abu-abu, juga putih adalah perpaduan warna yang tidak terlalu buruk menurutnya. Sudah 15 menit lamanya ia berdiri dihadapan lukisan itu, mengamatinya sedikit lebih lama.
"Siapa yang melukis lukisan ini?" ucapnya.
Ia melangkahkan kakinya menjauh dari hadapan lukisan itu, melanjutkan perjalanannya yang sempat tertunda sebelumnya. Setelah agak jauh, matanya tidak sengaja menatap sebuah lukisan lain yang letaknya tidak terlalu jauh dari tempatnya sekarang berdiri, ia mengikis jarak hingga sampai dihadapan lukisan yang sudah mengambil alih atensinya sejak pertama kali ia melirik.
Beberapa menit telah berlalu namun manik pria itu masih saja menatap kanvas yang diatasnya ada gambaran seorang gadis sedang berjalan sendiri ditengah derasnya hujan, warna yang dipilih sang pelukis pada karyanya kali ini merupakan biru tua, hitam, abu-abu, berdominan warna gelap.
Pria itu kemudian menatapnya lebih lekat lalu sedikit mengerutkan kening seakan sedang memikirkan sesuatu.
Lamunannya terpecah, ia melirik kesebelah kanannya dan kemudian mendapati seorang gadis yang sedang membungkuk, sibuk memunguti perlengkapan lukisnya yang berserakan diatas ubin ruangan persegi itu.
Pria bermarga Kim itu kemudian melangkah untuk mendekat, ikut membungkukkan badannya kemudian membantu gadis itu untuk membersihkan kekacauan yang ia buat.
"Terimakasih" ucap sang gadis, ia mengucapkannya tanpa melihat bahkan melirik pria yang telah membantunya.
Pria yang memiliki nama asli Kim Taehyung ini dikenal sebagai seorang pria yang sifatnya sangat terbuka dan hangat pada orang yang ada disekitarnya, ia juga sangat suka memberikan senyuman pada orang orang yang ia temui di sepanjang jalan.
Dia senang sekali membuat para wanita merasakan serangan jantung mendadak kala melihatnya, senyumannya begitu mempesona.
Namun bukan berarti pria Kim ini dekat dengan banyak wanita, malah sebaliknya, Taehyung sangat anti dengan wanita, ia akan merasa risih jika ada wanita yang mendekatinya secara terang terangan.
Taehyung adalah seorang mahasiswa jurusan psikologi, umurnya di universitas sudah tidak lama lagi, pria bermarga Kim itu tengah sibuk menyusun skripsi.
Sedangkan Hyera, ia adalah seorang mahasiswi jurusan seni, satu tingkat dibawah Taehyung.
Wanita ini kerap digambarkan dengan paras yang cantik rupawan, ia memiliki tubuh yang sangat menarik dan menggoda. Kecantikannya begitu mendebarkan dan membuat iri wanita di kalangannya.
Ia dikenal sebagai manusia es, wanita yang memiliki karakter pendiam, suka ketenangan, tidak suka keributan, dan sangat diplomatis karena itulah ia pandai berbicara bahkan untuk menyelesaikan masalah, sikap tegasnya itu yang paling berbahaya, ia tidak suka diatur dan tidak terkejar.
Kim Taehyung adalah seorang mahasiswa psikologi yang gemar mengunjungi museum sedangkan Han Hyera adalah seorang wanita yang sangat gemar melukis.
***
Pemandangan sunset yang disugukan oleh alam memang sangat indah, apa lagi dinikmati dari sisi atas café ini, akan lebih lengkap jika wanitanya juga ada disini.
" Taehyung-ah, apa kau sudah menunggu lama?" ucap seorang gadis yang bahkan belum sampai dihadapan Taehyung.
Taehyung mengerjap dengan cepat, lamunannya buyar padahal dia sedang bernostalgia, sedikit mengingat masa lalu tentang dirinya dan wanitanya ketika bertemu pertama kali disebuah museum.
Kepalanya sedikit terangkat, menatap wanita yang ada dihadapannya dengan tenang kemudian menjawab "Tidak juga".
Pria bermarga Kim itu menaikkan tangannya dan melambai pada seorang pelayan yang ada disana.
KAMU SEDANG MEMBACA
Memories of the Museum ONESHOOT || KTH
Short StoryTaehyung suka sekali mengunjungi sebuah museum di dekat universitasnya, beberapa hari belakangan ini ia tidak sengaja bertemu seorang wanita yang memiliki paras yang cantik rupawan, tapi dengan wajahnya yang cantik ia dikenal dengan gelar ' manusia...