Tidak. Sebenarnya ini perjodohan, tapi bagaimana perjodohan berhasil, itu tergantung kedua belah pihak yang dijodohkan. Mau apa tidak? Dan Yuta mau. Dengan tegas dia berkata "Ya! Saya mau menikahi Adeline."
Yuta yang memilih menjadi pengangguran disaat semua teman-temannya bekerja. Bukan tanpa alasan, hanya saja lelaki itu sudah sangat bergantung pada kedua orang tuanya. Yang menjanjikan bahwa tersedianya sebuah posisi CEO untuknya. Dan kenyataannya posisi itu tidak pernah kosong.
Saat ini, Yuta sedang tidur-tiduran atau yang biasa disebut rebahan. Scroll up video yang ada di aplikasi tik*ok dan menghisap sebatang rokoknya. Tidak ada chat dari pacar yang akan mengganggu aktifitasnya, karena sendiri lebih asik menurut lelaki itu.
Rambut yang gondrong dan hanya diikat bagian bawahnya serta warna rambutnya cokelat terang. Ciri khas seorang Yuta sekali. Alisnya saja dicukur sedikit bagian tengah, membentuk garis miring dan menurutnya itu keren. Trend katanya.
Kira kira beginilah gambaran Yuta saat ini:
Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
Bohong jika orang tua Yuta tak marah melihat tingkah laku anak tunggalnya seperti itu. Tapi karena Yuta adalah anak yang memegang teguh sikap 'bodo amat' atau 'tidak peduli' maka mereka membiarkannya. Asal tidak salah pergaulan. Itu batasannya. Selebihnya dibiarkan.
Dan fakta lainnya mengenai Yuta adalah, papahnya memiliki sebuah perusahaan yang sedang berada dipuncak kejayaannya. Nama perusahannya adalah 'Neochic Tech'. Mempunyai anak perusahaan yang bergerak dibidang Fashion. Cabangnya tersebar di seluruh penjuru Dunia. Bukan main kan?.
Tapi Yuta memilih untuk tinggal di sebuah kos-an sepetak yang harga sewanya hanya 700k perbulan. Bukan tanpa alasan, Yuta hanya tidak mau mengumbarnya karena pasti siapa pun yang berteman dengannya akan tertarik hanya pada uang yang dimilikinya.
Tapi kalau soal uang bulanan dari sang papah tidak usah dipertanyakan lagi. Sekiranya cukup untuk membiayai 5 rumah tangga beserta anak-anaknya. Yang menyebabkan atm milik Yuta selalu berganti-ganti karena itu. Terlalu banyak yang dikirim sampai bank meng-sms nya dengan alasan sudah tidak mampu menampung uang jajannya.
Terlalu berlebihan? Tidak. Itu kenyataannya. Resapi saja kata-katanya lalu berdoa semoga kelak kalian akan bisa seperti papanya Yuta yang sukses dan mampu untuk memenuhi keinginan anak. Mari kita aminkan. Aammiinn.
Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
Sampai sini dulu ya perkenalan singkat seorang Yuta. Semoga kalian suka sama cerita ini :) Jangan lupa vote ya. Biar aku makin semangat nulisnya. Makasih💚