Tuhan.. ada yang lelah.
Ada yang hatinya penuh dengan luka.
Tapi memilih untuk memendamnya sendiri.
Ada pula yang sudah terlalu lelah menahan semua.
Ia memilih untuk menangis.
Ia mengadu kepada Rabb-nya.
Ia tumpahkan segala keluh kesah.
Lalu ia berdo'a"Ya Tuhan... Dosaku amatlah besar kepadamu. Dan amalku tak sebanding dengan dosa yang kuperbuat, aku malu...karena hanya datang kepadamu disaat aku sedang ada masalah saja, tapi jika bukan kepadamu, kemana lagi aku akan mengadu? Maka ku mohon, ampuni aku. Peluklah aku yang lemah ini. Jadikanlah aku manusia yang sabar dan ikhlas atas segala ketentuanmu. Kuatkan hatiku, karena hanya kepadaMu lah tempat sebaik-baiknya aku berharap"
Kau tau...untuk hidup lebih bahagia terkadang kita hanya perlu mengakui bahwa kita sedang tidak baik-baik saja.
Kita hanya perlu menerima, bahwa tidak semua yang kita inginkan bisa kita dapatkan.
Adakalanya kita harus belajar untuk ikhlas dan mengerti bahwa hidup memang tak selalu sejalan dengan apa yang kita mau.Kita perlu merasakan apa itu jatuh.
Agar mengerti, bagaimana caranya untuk bangkit.
Kita perlu merasakan apa itu gagal.
Agar menghargai, setiap proses perjuangan.
Karena berusaha menjadi lebih kuat dari apa yang sedang kita rasakan hanya akan membuat hati kita terasa lebih lelah.Untuk siapapun yang melihat ini.
Jika hatimu terasa lebih berat, tak apa... menangislah...
Sedih itu bagian dari manusia.
Gagal juga bagian dari menjadi manusia.
Berdo'alah... Minta kepadaNya agar dikuatkan hatimu.
Agar dimudahkan segala urusanmu.
Jangan menahan air mata sendiri.
Menangislah seperlunya..
Kita harus percaya, bahwa semua akan baik-baik saja.Semangat ya....☺️
#badcoverofficial
KAMU SEDANG MEMBACA
Diary Hati
PoetryHidup.. Di setiap kehidupan pastilah mempunyai cerita masing-masing. senang, sedih, suka, duka. itulah kiranya yang kita rasakan. Hati.. tempat semua rasa berlabuh. bagaimana disana ? Hati.. tempat yang tersembunyi. serapat apa kau jaga rasa ? buka...