Bab 1

1 1 2
                                    

Jam telah menunjukkan pukul 09.30 pagi yang artinya ini adalah waktu para siswa di SMA Buana untuk melepas rasa lapar dan haus mereka setelah menghabiskan waktu beberapa jam yang lalu untuk belajar.

Ramai suara disekitarnya seolah tidak menggangu aktifitas seorang gadis cantik yang sedang sibuk dengan benda pipih ditangannya itu. Dengan earphone yang menempel dikedua sisi telinganya, tangannya terus bergerak untuk menggulir handphone ditangannya.

"Zhev kuylah kantin, laper banget nih gue."  Ucap seorang gadis berambut sepinggang yang sedikit dicurly ujungnya, dia adalah Winona Fabian atau biasa dipanggil Wibi oleh teman-temannya.

Wibi adalah teman sebangku sekaligus salah satu partner in crime Celestia Zhevira seorang gadis dengan tubuh mungil dan rambut pendeknya, wajahnya yang imut memberikan kesan polos dan lugu bagi orang yang melihatnya tetapi kalian jangan mau ditipu oleh penampilannya karena pada nyatanya dia adalah gadis cerewet dengan seribu satu kelakuan ajaibnya yang mampu membuat orang disekitarnya hanya menggelengkan kepala.

"Ntaran ah males gue, pasti masih rame banget ini, gak mau gue kalo desak-desakan." Jawab Zhevi ogah-ogahan.

"Ayolah Zhev temenin gue." bujuk Wibi sambil terus menggoyangkan tangan Zhevira yang masih menggenggam handphonenya.

"Sana sama Anta aja Bi, jangan ganggu gue." Ucap Zhevi sambil menelungkupkan kepala diantara tangannya.

"ANTAAAAAAA!!! INI ZHEVI GAK MAU DIAJAK KE KANTIN." Teriak Wibi, membuat beberapa orang yang masih tersisa di dalam kelas XII IPA 3 itu menoleh tak suka kearahnya

"Apaan si Bi pake teriak-teriak segala orang gue cuma dibelakang lo tinggal noleh aja kali gausah cosplay jadi tarzan juga." Ketus Anta.

Yovan Ananta satu-satunya sahabat laki-laki yang dimiliki oleh Zhevi dan Wibi, mereka semua berteman sejak zaman Sekolah Dasar. Laki-laki dengan kulit sawo matang yang  khas Indonesia namun tidak menghilangkan kesan manis yang dimilikinya.

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Jun 04, 2021 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

For KTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang