A. TENTANG IFA
IFA adalah singkatan dari Indonesian Fanfiction Awards, sebuah ajang penghargaan bagi karya dan author fanfiksi berbahasa Indonesia terbaik yang dibagi dalam kategori-kategori yang dianugerahkan.
IFA pertama kali diadakan pada tahun 2008. Awalnya dilaksanakan terbatas di Infantrum dengan metode penjurian. Pada tahun 2009, IFA mulai disosialisasikan keluar Infantrum dan dilaksanakan dengan metode polling. IFA 2010 sukses dijalankan di luar Infantrum dengan metode penjurian-polling.
Pada IFA 2012, IFA tidak hanya lagi dikhususkan untuk fanfiksi-fanfiksi di FanFiction.Net (FFN) saja, tetapi juga mulai mengikutsertakan fanfiksi-fanfiksi dari Archive of Our Own (AO3). Pada tahun 2016, penentu peraih penghargaan IFA ditentukan dengan metode penjurian berbanding polling.
Di tahun 2020, Indonesian Fanfiction Awards kembali melebarkan sayapnya. Wattpad dirasa sesuai dan tepat mengingat cukup besar persebaran fanfiksi berbahasa Indonesia dari platform ini.
B. IFA 2021
IFA 2021 merupakan kali ke-14 diadakan, terhitung sejak IFA 2008. Nominasi dilakukan melalui form nominasi yang disebarkan di sosial media IFA.
Setelah nominasi selesai, akan dilakukan tahap seleksi syarat umum oleh panitia IFA, setelah dinyatakan lolos, karya akan dikirimkan kepada juri IFA 2021 untuk dinilai sesuai parameter yang sudah ditetapkan.
Pada akhirnya, akan diambil 3 karya terbaik dari masing-masing subkategori untuk maju ke tahap polling. Selain itu, ada juga kategori "Fanfictions of The Year". Penghargaan ini diberikan kepada 3 (tiga) fanfiksi oneshot dan 3 (tiga) fanfiksi multichapter yang dinilai sebagai 6 (enam) terbaik dari seluruh fanfiksi yang maju ke tahap polling di semua subkategori. Kategori ini tidak menggunakan sistem voting lagi, sebab hasilnya murni dari penjurian.
Apakah penghargaan hanya bagi kategori fanfiksi saja?
Kabar baiknya, Indonesian Fanfiction Awards juga meliputi penghargaan untuk Kategori Author, Favorite, Challenge dan Fandom, selama masih dalam lingkup perfanfiksian.
Secara ringkas, alur kegiatan IFA 2021 adalah sebagai berikut :
1. Partisipan menominasikan karya melalui formulir nominasi online yang akan disebarkan pada tanggal 1 Oktober 2021.
2. Panitia menyeleksi seluruh nominasi berdasarkan syarat dan ketentuan seleksi teknis I dan II (lebih lengkap dapat dibaca pada 'Syarat Umum Fanfiksi yang Lolos Seleksi' yang akan dirilis kemudian).
3. Juri menilai karya yang dinyatakan lolos seleksi teknis oleh panitia sesuai dengan parameter yang telah ditentukan.
4. Untuk kategori fanfiksi dan author, panitia mengambil 3 karya dari tiap subkategori dengan nilai tertinggi untuk masuk ke tahap polling. Sementara kategori di luar fanfiksi dan author, akan diambil yang paling banyak dinominasikan.
5. Partisipan memberi suara lewat polling di form polling yang akan disebarkan pada tanggal 1 Desember 2021.
6. Panitia melakukan rekapitulasi kembali untuk menghitung nilai akhir. Khusus kategori fanfiksi dan author berdasarkan 50% nilai penjurian & 50% hasil polling. Sementara di luar kategori fanfiksi dan author hanya diambil dari polling saja.
7. Pengumuman penerima awards akan disebarluaskan melalui berbagai media sosial IFA.
C. KEPANITIAAN IFA 2021
Panitia IFA 2021 telah melakukan penarikan komitmen pada 11 Februari 2021 di Infantrum.
Terdiri dari :
1. Yue_aoi
2. whimsicalglow
3. Al Landers
4. beelawv
5. Cakueee
6. daeaera
7. Halichiin
8. Kiriya_Hiiragi
9. Razen Arclight
10. RzelRzelSelain sepuluh orang panitia, panitia IFA 2021 juga dibantu oleh Kapten Humas, Humas Resmi dan Media Partner yang bertugas sebagai perpanjangan tangan panitia dalam menyosialisasikan informasi seputar penyelenggaraan IFA 2021 kepada publik; ada pula Tim Juri yang bertugas menilai dan menyempitkan nominasi berdasarkan parameter IFA; serta Tim Grafis yang bertugas sebagai perpanjangan tangan panitia dalam pembuatan elemen-elemen grafis dan ilustrasi untuk kebutuhan IFA 2021.
Posisi Kapten Humas diisi oleh orang-orang yang direkrut secara tertutup oleh panitia. Perekrutan humas resmi diselenggarakan secara terbuka dan bersifat sukarela. Sementara Media Partner adalah pihak yang diajak kerja sama oleh Panitia IFA 2020 dengan melakukan posting konten yang disediakan pada waktu yang ditentukan sebanyak satu atau dua kali sesuai kesepakatan.
Untuk Juri masih tetap direkrut secara tertutup dan bersifat permohonan. Anggota Tim Grafis direkrut secara terbuka.
Mengenyampingkan prosedur rekrutmen yang berbeda; Panitia, Kapten Humas, Humas Resmi, Media Partner, Juri, dan Tim Grafis sesungguhnya telah terikat tanggung jawab dan profesionalisme sesuai amanah yang diemban masing-masing dan komitmen yang sudah dibuat.
D. AKUN-AKUN RESMI IFA 2021
· Website : [https://indonesianfanfictionawards.wordpress.com/]
Email : [indonesianfanfictionawards@gmail.com]
Infantrum: [https://www.tapatalk.com/groups/infantrum/infantrum-awards-f28/index-s25.html]
Facebook : [https://www.facebook.com/groups/ifaffn]
Fanpage : [https://www.facebook.com/officialifa]
Twitter : [http://twitter.com/IFA2021_]
Instagram : [https://www.instagram.com/ifa2021_/]
FFN : [https://www.fanfiction.net/u/3558869/]
AO3 : [https://archiveofourown.org/users/IFA2021]
Wattpad : [https://www.wattpad.com/user/IFA2021_]
Instagram : [https://instagram.com/ifa2021_]E. RUNDOWN IFA 2020
[15 Februari - 30 Juni 2020] : Bulan Persiapan Panitia
[1- 10 April 2021] : Rekrutmen Tertutup Kapten Humas 2020
[13 Juni 2021 - 23 Juli 2021] : Rektrumen Tertutup Juri IFA 2020
[20 Juni 2021 - 4 Juli 2021] : Rekrutmen Terbuka Tim Humas FFN, AO3, dan Wattpad, serta Rekrutmen Terbuka Tim Grafis IFA 2021
[1 Agustus - 30 September 2021] : Bulan Sosialisasi
[1 Oktober - 11 November 2021] : Bulan Nominasi
[1 Desember - 20 Desember 2021] : Bulan Polling
[2 Januari 2021] : Pengumuman Penerima Penghargaan IFA 2020
[4 Januari 2021] : Pengumuman Panitia IFA 2022
KAMU SEDANG MEMBACA
INDONESIAN FANFICTION AWARDS 2021
Non-FictionIFA 2021 merupakan sebuah ajang penghargaan Author, fanfiksi dan pembaca berbahasa Indonesia yang tahun ini terhitung ke-14 kali diadakan, sejak tahun 2008. Saat ini terdapat lebih dari 20 kategori yang dianugerahkan di IFA 2021. Secara garis besar...