FOKUS

102 4 0
                                    

Adrianus Wismar - 1

***

Terdapat keluarga yang beranggotakan 4 orang, yaitu ayah, ibu, kak Tommy dan Albert. Albert senang sekali untuk pergi jalan-jalan menggunakan motornya.

Suatu hari, Albert meminta ijin kepada ibunya untuk pergi ke luar sebentar. "Bu, Albert ijin keluar sebentar ya!" katanya, terdengar suara ibunya dari dapur "Iyaa, Albert jangan ngebut".

Albert bergegas memanaskan motornya, sembari menggunakan helm. Biasanya Albert menggunakan jaket, tapi kali ini tidak. "Ah mendung begini, tidak usah pake jaket lah", pikir Albert.

Pukul 9 pagi, Albert berangkat untuk jalan-jalan. Albert mengendarai motornya dengan santai sambil menikmati suasana jalanan, ditemani dengan cuaca yang mendung.

Albert sampai di Jalan Raya Melati, jalan yang lebar dan memiliki 4 lajur di setiap jalur. Saat itu keadaan jalan sedang sepi, Albert tertantang untuk meningkatkan kecepatan motornya. Ia berpindah ke lajur paling kanan sembari meningkatkan kecepatan motornya. Dikarenakan Albert tidak menggunakan jaket, ia menjadi kurang fokus terhadap jalan. Albert terganggu oleh bajunya yang berkibar tertiup angin.

Jalan Raya Melati memiliki satu tikungan yang cukup tajam. Karena kurang fokus, Albert tidak begitu memperhatikan kondisi jalan. Di tengah jalan, terdapat spanduk iklan yang tergantung. Spanduk itu seharusnya tidak di tengah jalan! Albert baru menyadarinya ketika ia sudah sangat dekat dengan spanduk. Segera, ia menurunkan kecepatan motornya. Albert sudah memperkirakan kalau hal itu tidak akan cukup untuk menghindari kecelakaan. Ia juga menghindari spanduk itu.

Karena spanduk melambai tertiup angin, ternyata upaya Albert untuk menghindar tidaklah cukup! Spanduk itu mengenai setang motornya hingga menyebabkan hilang kendali. Nasib baik, Albert tidak terjatuh. Lalu Albert berpindah lajur dan kembali berkendara dengan penuh kehati-hatian, dan Albert segera kembali ke rumah.

***

GARIS KEHIDUPANTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang