Salah satu momen yang akan kita semua ingat pasti ketika akan berpisah dengan teman SMA, saya sering membayangkan bagaimana nasib kami setelah lulus dan beberapa tahun ke depannya.
.
.
.Kami akan mulai sibuk dengan kehidupan masing-masing, dalam sebuah bangunan yang bernama sekolah kita dipertemukan sehingga menjadi seperti keluarga, dipertemukan dengan awalan 'halo, salam kenal, nama kamu siapa ya?' Ucapan yang paling sederhana, lalu dipisahkan melalui ucapan 'selamat tinggal teman' yang cukup rumit untuk dilupakan.
Masa SMA membawa banyak kenangan yang sangat indah bahwa kami pernah ditempa di tempat yang samasemua akan merindukan dimana sistem satu tip-ex untuk sekelas, pulpen hilang dalam sehari, tidur dikelas, bikin pesawat terbang dari kertas, kerja kelompok untuk lomba 17 Agustus dan banyak lagi...
Waktu 3 tahun berjalan begitu cepat.
" Sampai-sampai berjalan dengan kecepatan yang tidak bisa kami perkirakan sebelumnya. "Mungkin bila saatnya tiba, akan ada suatu momen di mana kami bisa berkumpul bersama lagi. Masing- masing dari kami akan membawa keluh kesah dan cerita yang siap untuk didengarkan dan menjadi topik obrolan saat reuni, mulai dari impian, patah hati ditolak primadona kampus, pekerjaan yang sulit, masih mencoba masuk kampus jalur sbmptn, hingga sebuah ucapan yang seringkali kami dengar, "Kayaknya gue salah jurusan deh."
Lalu ketika sudah waktunya untuk pulang, salah satu dari kami akan berteriak, "Woi, nggak mau foto bareng dulu nih? Jarang-jarang kita bisa kumpul kayak gini cuy." Yang nantinya akan dibalas dengan anggukan dan senyuman oleh teman-teman lainnya yang tidak lama akan dijadikan ig story atau status whatsapp.
.
.
.
hahaha banyak orang-orang yang sudah lulus SMA bilang " jangan sia-sia kan masa SMA mu karena itu adalah momen yang tidak bisa terulang lagi . " setelah saya pikirkan apa yang dikatakan benar, SMA adalah masa yang sangat seru sekali karena setelah lulus kita akan menghadapi kehidupan yang sesungguhnya.Saya hanya bisa berharap jika momen itu akan segera tiba. Saya pasti akan merindukan teman- teman saya.
KAMU SEDANG MEMBACA
Reuni
Short Storymasa terindah yang tak akan terlupakan adalah saat kita sekolah yaitu SMA dimana kita diajar oleh guru-guru yang hebat, teman-teman yang asik dan banyak hal yang terjadi pada masa itu. Akankah kita bisa melupakan masa itu? . . . Sepertinya kita ti...