1. C₉H₁₃NO₃

3 1 0
                                    

id.m.wikimedia.org
________________

Indonesian Genius High School kembali menggemparkan Nusantara!

Jum'at 15 Juli 20XX, IGHS merilis poster olimpiade SSLC (Sains, Social, Language, Computers ) di akun Instagram official milik mereka.

Di tahun ajaran baru ini, IGHS sepertinya kembali menargetkan siswa siswi berprestasi dari seluruh Indonesia.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, pada olimpiade ini IGHS mempersiapkan hadiah yang luar biasa, salah satunya yaitu beasiswa penuh ke seluruh universitas di dunia untuk 5 orang anggota tim pemenang.

Siapakah dan siapkah kalian untuk olimpiade IGHS tahun ini?

***

Melihat berita yang sedang beredar sekarang di kalangan anak sekolah, SMA Dwipantara segera mengunggah pengumuman di portal informasi sekolah dengan kode merah, yang berarti berita sangat penting.

Kode : 🔴
"Pemberitahuan penting kepada seluruh siswa-siswi tingkat 3 agar mempersiapkan diri untuk mengikuti seleksi olimpiade tahap awal dengan pengujian intelligence quotient (IQ), pada ;

Tanggal : Senin, 18 Juli 20XX
Tempat : Exam Room
Waktu : 08:00 s.d Selesai

• Pengujian akan dilakukan bagi semua jurusan.
• Dari masing-masing jurusan akan dipilih kurang lebihnya :
1. Sains =
- Jumlah : 1 orang
Bidang : Biology, Chemistry (Kimia)
- Jumlah : 1 orang
Bidang : physics (fisika), mathematics
2. Social =
Jumlah : 1 orang
Bidang : earthly & Geography
3. Language =
Jumlah : 1 orang
Bidang : Japanese, French, English
4. Computers =
Jumlah : 1 orang
Bidang : Informatics Engineering
• Siswa-siswi dengan IQ tertinggi dari masing-masing jurusan akan terpilih sebagai kandidat tim olimpiade IGHS dan mengikuti pelatihan selama 6 bulan.

Try to become world champion.

Ray tidak pernah merinding seperti kala ini ketika membaca pengumuman yang diunggah sekolah sebelumnya.

Entah apa yang membuat Ray merasa jantungnya berdetak lebih cepat pagi ini ketika menginjakkan kaki kembali di sekolah setelah 3 minggu lamanya ia menikmati waktu liburnya.

Ray yakin 99% dirinya tidak akan lolos mengikuti pengujian tahap awal yang akan dilaksanakan 30 menit kemudian, tetapi apa yang membuat dirinya merasa gemetar akan menghadapi ini?

Ia sadar bahwa ini adalah kesempatan yang tidak akan datang dua kali dalam hidupnya. Beasiswa ke seluruh universitas di dunia itu tidak masuk akal! Dan mengikuti olimpiade bahasa Prancis juga Jepang itu tidak masuk akal.

Ray menghela napas berat, menatap kosong ponsel yang berada dalam genggamannya, dengan layar masih memaparkan informasi yang sebelumnya ia baca.

Burung berkicau memekakkan telinga siswa-siswi yang sedang berlalu-lalang. Sama berisiknya seperti burung yang berkicau, murid-murid hari ini dihebohkan dengan informasi yang sudah ditunggu-tunggu.

SMA Dwipantara, berada pada peringkat 2 dengan lulusan terbaik di antara beribu-ribu sekolah di seluruh Nusantara, tidak mungkin tidak mengikuti olimpiade yang sangat berpotensi membuat peringkat sekolah menjadi nomor 1.

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Mar 26, 2023 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

A CLASSTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang