CHAPTER 1 "One day"

70 5 3
                                    

*06.00 AM*
Hari pertama Kim Taeyeon bangun pagi untuk mempersiapkan diri berangkat sekolah. Bersyukur alarm Smartphone miliknya ia setting kemarin malam, agar ibu nya tidak repot-repot untuk membangunkan nya.

Selesai mandi dan berpakaian seragam layak nya anak SMA pada umumnya, Taeyeon langsung bergegas menuju meja makan, dan mendapati seorang wanita paruh baya yg sedang sibuk mempersiapkan sarapan untuk mereka,dan tidak lupa Taeyeon selalu memberi kecupan selamat pagi kepada Sang Ibu.

"Selamat pagi Eomma." ucapnya setelah memberi kecupan di pipi.

"Selamat pagi juga nak, ayo sarapan bersama, Eomma memasak Kimbab kesukaanmu hari ini." sambil meletakkan piring untuk anaknya

"Aaahh terima kasih Eomma." ia menjawab sambil memeluk ibunya, dan bermanja-manja disana.

Maklumi saja, Kim Taeyeon ini anak tunggal yg ditinggal Appa nya sejak umur 5 tahun, saat itu Tuan Kim mengidap penyakit serangan jantung dan meninggal secara tiba-tiba di rumahnya. Sebab itu, Taeyeon sangat manja terhadap ibunya, karena dia hanya mendapatkan kasih sayang dari wanita tersebut. Taeyeon juga dari keluarga yg cukup berada, masing-masing dari Tuan dan Nyonya Kim memiliki usaha yg berbeda.

Tuan Kim sendiri memiliki toko kacamata yg tidak terlalu besar tetapi jarang sepi pengunjung,Toko tersebut sudah berdiri sejak Taeyeon berumur 4 tahun, semenjak kepergian Tuan Kim Toko tersebut sempat tutup karena tidak ada yg mengurus, tapi karna kecerdasan dan kegigihan Taeyeon toko tersebut buka kembali disaat ia berumur 15 tahun, dengan beralasan sebagai peninggalan dari Sang Ayah. Bayangkan saja umur segitu sudah bisa meneruskan toko Appanya yg sempat tutup.

Tidak lupa Nyonya kim juga memiliki usaha toko roti yg cukup besar dan memiliki salah satu cabang di luar negeri khusunya di negeri paman Sam.

Meskipun Taeyeon terlahir dari keluarga yg sukses dan berkecukupan,dia tidak pernah menyombongkan diri,rendah hati,dan memiliki pola pikir cerdas dan sederhana, bahkan ia kesekolah mengendarai motor dan yaa itu atas permintaan nya sendiri. (Agak tomboy jg ni anak😂)

"Eomma!! Tae berangkat kesekolah sekarang." ucapnya setelah selesai sarapan.

"Eomma jangan lupa minum vitamin, gak boleh terlalu capek di toko, Makan siang jangan telat,bila perlu Eomma hari ini gausah ke toko." sambung Taeyeon terhadap Nyonya Kim yg sedang menyusun piring kotor dimeja makan dan menatap senyum anaknya yg super protektif ini.

"Bicara apa kau ini?? Eomma harus mengecek sisa stok di toko kita setiap hari nya, pelanggan kita bukannya sedikit Taeyeon-ah, Eomma takut ada kesalahan dan membuat pelanggan toko kecewa. dan Eomma tidak akan lupa meminum vitamin setiap hari nya sayang." jawab Nyonya Kim senyum sambil memakaikan tas ransel ke pundak anaknya dan tidak lupa pula memakai kan mantel tebal, karena di Seoul sedang musim dingin.

"Chaaaaa, sudah rapih, kau sudah boleh berangkat sekarang, Eomma tidak mengantarmu dihari pertama sekolah, maafkan Eomma." ucap Nyonya Kim sambil memeluk dan mengusap kepala Taeyeon

"Gwaenchana Eomma, aku sudah dewasa Eomma tidak usah khawatir, dan lagian aku membawa motor agar lebih cepat sampai kesekolah." jawab Taeyeon dengan menggenggam tangan Nyonya Kim

"Cihhh dewasa apanya? kau saja masih sangat manja dengan Eomma mu ini, yasudah pergilah, ini hari pertamamu masuk sekolah, sangat tidak lucu hari pertama sekolah sudah terlambat."sambil membalikkan tubuh Taeyeon dan mendorong nya dengan lembut sampai depan pintu.

"Eomma mengusirku?? Aisshhh, setidaknya Eomma mencium keningku agar aku semakin semangat kesekolah, mck." katanya sambil berdecak cemberut imut:(

"Muaaacchhhh!!!"

"Sudah, pergilah. Ingat Tae, Eomma memberimu izin pergi pulang sekolah naik motor bukan untuk kebut-kebut an di jalanan, Eomma memberimu izin karna keinginan dan tujuanmu, dan juga ingat, jangan melakukan hal-hal aneh dan membuat Eomma marah besar kepadamu." ucap Nyonya Kim panjang lebar.

My First Love(she)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang