Lapas Mamasa Ikuti Kegiatan Reviu LKjIP Periode Semester I Tahun 2023

1 0 0
                                    

Lapas Mamasa Ikuti Kegiatan Reviu LKjIP Periode Semester I Tahun 2024

Pada Senin sd. Selasa, 14 hingga 15 November 2023, Lapas Kelas III Mamasa aktif mengikuti kegiatan Sosialisasi dan Reviu Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) yang diselenggarakan di Aula Pengayoman Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Barat. Kegiatan tersebut merupakan tindaklanjut dari undangan yang diterima berdasarkan surat dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Barat nomor W.33-PR.01.04-131 tanggal 3 November 2023. Kepala Urusan Tata Usaha dan Operator LKjIP Lapas Mamasa menghadiri acara ini untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan terkait implementasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) serta penyusunan LKjIP sesuai dengan KEPMENKUMHAM Nomor: M.HH-09.OT.01.01 Tahun 2022.

Kegiatan dihadiri oleh seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kemenkumham Sulawesi Barat, dengan narasumber berasal dari Biro Perencanaan Kemenkumham RI. Acara dibuka oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Barat. Sosialisasi LKjIP melibatkan penyampaian materi mengenai implementasi SAKIP dan penyusunan LKjIP. Narasumber memberikan pemahaman mendalam, mengajak peserta untuk berpartisipasi dalam kuis, dan memberikan apresiasi berupa bingkisan kepada peserta yang aktif.

Sementara itu, sesi Reviu LKjIP dilaksanakan secara terpisah untuk setiap UPT. Setiap LKjIP UPT diperiksa dan diberikan koreksi untuk menjadi pedoman dalam penyusunan LKjIP tahun 2023 yang akan dilakukan pada akhir Desember mendatang. Kakanwil Kemenkumham Sulawesi Barat, Marasidin, memberikan dukungan terhadap upaya yang dilakukan oleh Lapas Mamasa. Diharapkan, kegiatan ini dapat memberikan dampak positif terhadap peningkatan kinerja di jajaran Kanwil Kemenkumham Sulbar.

"sesuai arahan dalam pelaksanaan kegiatan reviu Laporan kinerja Lapas Mamasa diharapkan dapat menjadikan Lapas Mamasa sebagai instansi pemerintah yang akuntabel, beroperasi secara efisien, efektif, dan responsif terhadap aspirasi masyarakat dan lingkungannya. Selain itu, melalui pelaksanaan reviu ini, Lapas Mamasa dapat menyajikan data pelaporan yang akurat yang mencerminkan capaian Lapas Mamasa secara rill" ucap Hastono selaku Kalapas Mamasa

#LapasMamasa #KanwilKemenkumhamSulbar #KumhamSulbar #Yasonna #Marasidin #Robianto #Hastono #Pemasyarakatan #PolsuspasIndonesia #Penjara #Indonesia #Sipir

#LapasMamasa #KanwilKemenkumhamSulbar #KumhamSulbar #Yasonna #Marasidin #Robianto #Hastono #Pemasyarakatan #PolsuspasIndonesia #Penjara #Indonesia #Sipir

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.
You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: Nov 16, 2023 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

Lapas Mamasa Ikuti Kegiatan Reviu LKjIP Periode Semester I Tahun 2023Where stories live. Discover now