Matahari Yang Tersesat Dan Bulan Yang Terlupakan

16 0 0
                                    


Simbolon, Rachel. Z. A - 28 - 11.4

Di angkasa yang luas dan tidak berujung terdapat dua raja langit yang menguasai cakrawala. Matahari, sang raja siang yang memancarkan sinar emasnya, membangunkan dunia dari tidur malamnya. Di sisi lain, Bulan, ratu malam yang anggun menerangi malam dengan cahaya peraknya. Kisah ini menceritakan tentang dua bersaudara yang serupa dengan kedua benda langit tersebut yang memiliki tugas istimewanya masing masing.

Di sebuah rumah besar di tepi kota, hiduplah keluarga kecil beranggotakan 4 orang yaitu, ayah, ibu, dan kedua putrinya mereka. Putri pertama pasangan suami istri itu bernama, Soleil, yang artinya matahari. Kedua orang tuanya sepakat menamainya dengan nama Soleil dengan harapan sang anak bisa menjadi cahaya terang bagi semua orang di sekitarnya, khususnya keluarganya. Putri kedua mereka bernama, Luna, yang artinya bulan. Kedua orang tua mereka memang sudah menyukai hal-hal tentang astronomi sejak muda, sehingga mereka pun menamai kedua putri mereka dengan nama benda-benda langit. 


cr

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

cr. ideogram

Soleil, atau yang akrab disapa Sol oleh keluarganya, lahir dengan fisik kuat dan tumbuh menjadi anak yang ceria. Saat dulu mendengar berita kelahiran adiknya, ia langsung menjerit kesenangan karena adiknya yang lahir berjenis kelamin perempuan. Sol yang saat itu berusia 4 tahun dengan semangat ikut bersama ayahnya ke rumah sakit untuk melihat ibu dan juga adiknya. Berbeda dengan Sol yang lahir dengan kondisi fisik yang sehat dan kuat, Luna lahir dengan kondisi fisik yang jauh berbeda dengan sang kakak. Hal itu menyebabkan saat lahir tubuh Luna lebih kecil daripada saat Sol lahir. 


cr

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

cr. ideogram

Waktu pun berlalu, mereka berdua tumbuh seiring bergantinya musim setiap tahun. Karena kondisi fisik yang lemah sejak lahir, Luna lebih banyak menghabiskan waktunya berada di dalam kamar tidurnya. Sang kakak, Sol dengan setia menemani adiknya bermain di kamar agar adiknya itu tidak merasa bosan karena tidak diperbolehkan untuk bermain keluar. Fisik lemah sang adik menyebabkan kedua orang tua mereka harus memberikan perhatian yang lebih untuk Luna yang mudah jatuh sakit. Sehingga sering kali Sol kurang mendapatkan perhatian-perhatian kecil dari orang tuanya. Mulanya Sol tidak masalah dengan hal tersebut, ia dapat memaklumi nya karena ia melihat langsung bagaimana kondisi adiknya itu. Tetapi, semakin lama Sol merasa bahwa kedua orang tuanya tidak lagi peduli padanya. Ia merasa bahwa kedua orang tuanya hanya memperdulikan adiknya. Sol berpikir bahwa Luna telah mengambil semua kasih sayang dan perhatian orang tuanya darinya. 

You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: Feb 19 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

Matahari Yang Tersesat dan Bulan Yang TerlupakanWhere stories live. Discover now