Pagi hari ini, cuacanya sungguh cerah sekali. Tapi, tentu saja tak secerah perasaanku saat ini. Kalian ingin tahu kenapa? Ya! Karena akhirnya hari ini aku bisa mendapatkan waktu luang untuk segera menonton dan menamatkan salah satu serial anime yang sedang menjadi favoritku di musim ini! Sebab, diriku ini sebelumnya disibukkan dengan ujian akhir semester yang membuatku cukup tertekan.
Bagaimana tidak? Orang tuaku memasang standar minimal nilai ujian akhir semester yang harus kudapatkan. Dan kalau sampai tidak memenuhi target, aku akan dilarang untuk menonton anime dalam kurun waktu yang tidak ditentukan. Membayangkannya saja sudah membuat badanku jadi panas-dingin sendiri. Padahal aku ini masih duduk di bangku SMA kelas satu, tapi sudah harus mendapatkan tekanan seperti ini.
Oleh karena itu, untuk menghindari segala kemungkinan terburuk, aku mulai fokus untuk belajar secara intensif. Semua itu demi memperjuangkan hakku untuk menonton anime. Lalu, seperti yang bisa kalian tebak, setelah mengorbankan waktu, tenaga, dan pikiranku untuk meraih segala target yang telah ditetapkan untukku, akhirnya aku berhasil menjawab semua ekspektasi dari orang tuaku dengan sangat baik.
Ternyata usaha memang tak akan pernah mengkhianati hasil. Setelah itu, sesuai janji yang diberikan oleh orang tuaku, akhirnya mereka tetap mengizinkanku untuk menonton anime. Dan tidak sampai di situ saja, orang tuaku bahkan membelikanku sebuah laptop baru kepadaku sebagai hadiah kejutan karena telah berhasil menunaikan tanggung jawabku dengan baik.
Dengan begini, aku tidak perlu lagi menggunakan komputer keluarga untuk menonton anime kesukaanku. Aku juga tidak perlu lagi berebut memakai komputer keluarga dengan kakakku yang hobinya menonton live streaming sepak bola. Dan tentunya aku akan lebih leluasa untuk menonton anime kapanpun dan di manapun tanpa kendala dan gangguan lagi.
Apalagi mulai hari ini libur akhir semester sudah dimulai. Waktuku untuk menonton anime akan semakin banyak. Aku jadi bisa menonton beberapa anime kesukaanku yang sempat kulewatkan saat ujian akhir semester secara maraton. Tentu saja aku akan memulainya dari serial anime favoritku yang kusebutkan tadi.
Jadi, serial anime yang kumaksud tadi itu berjudul 'Tenkousei ga boryoukusugirun da ga!', atau yang lebih dikenal sebagai 'Tenkousugi'. Sebuah serial anime yang menceritakan tentang kisah cinta seorang murid laki-laki SMA biasa bernama Aoyama Masato dengan dua orang gadis primadona di sekolah yang berusaha memperebutkannya bernama Miyazawa Sena dan Watanabe Shiori. Dua gadis ini memiliki pesona dan daya tariknya masing-masing yang akan sulit untuk ditolak oleh laki-laki manapun.
Dan dari dua gadis tadi, karakter utama kita, Aoyama Masato, hanya akan berakhir menjalin cinta dengan satu gadis saja. Dari judul dan penjelasan singkat ceritanya, bisa diketahui kalau serial anime ini bergenre komedi romantis anak SMA. Memang dari sekian banyak genre anime yang ada, genre komedi romantis yang berlatar kehidupan SMA adalah genre yang paling kusukai. Jadi, tanpa menunggu lama, aku langsung bergegas menonton serial anime ini secara maraton memakai laptop baruku di dalam kamarku.
Ketika menonton anime semacam ini, aku selalu memiliki heroine favorit yang akan kudukung untuk berjodoh dengan si karakter utama. Dan untuk kali ini, sejak episode pertama, aku sudah dibuat jatuh cinta dengan salah satu heroine bernama Watanabe Shiori. Kalau dilihat dari penampilannya saja dia sudah kelihatan begitu mempesona. Kulit badan dan wajah yang begitu putih bersih ditambah fitur mukanya yang mungil dengan matanya yang besar. Belum lagi rambutnya yang berwarna biru gelap yang dikuncir dua atau twintail ke arah samping membuat keimutannya semakin menjadi-jadi.
Tinggi badannya pun bisa dibilang cukup pas, tidak terlalu tinggi dan tidak terlalu pendek. Bentuk badannya juga begitu proporsional. Beberapa bagian yang seharusnya menonjol pun menonjol dengan cukup baik. Tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil. Dan itu baru soal penampilannya saja. Belum lagi soal sifat dan kepribadian yang ia miliki.
KAMU SEDANG MEMBACA
Apapun yang Terjadi, Heroine Favoritku Harus Memenangkan Kisah Percintaannya!
Teen FictionJika kalian menonton anime harem atau anime yang memiliki kisah cinta segitiga, pasti kalian memiliki heroine favorit kalian masing-masing, kan? Begitu pula dengan diriku. Tapi, seringkali heroine favorit yang kita dukung justru mengakhiri kisah per...