Kata orang tua, lebih baik belajar daripada cinta-cintaan. Kalau sudah sukses nanti juga jodoh akan datang. Tapi, memangnya tidak boleh kalau kita sendiri memilih cinta sejak kuliah?
.
.
.
.
.
06.00 AM
"Gi! Udah bangun belum?!"
"Udah Ma! Kenapa?"
"Tuh, Minjeong dateng!"
"Iya, suruh masuk kamar aja Ma!" teriak Giselle dari kamar.
Teman sejak SMA sekaligus tetangga Giselle bernama Minjeong sudah biasa bertamu pagi-pagi ke rumahnya. Hari Minggu sudah menjadi jadwal rutin mereka untuk berolahraga bersama disekitar kompleks lalu beli sandwich dekat Sungai Han.
Tok tok tok
"Masuk aja Min." jawab Giselle
Cklek
"Hehehe, liat nih aku bawa apaan." ucap Minjeong sambil mengangkat paperbag berwarna coklat.
"Jangan bilang?????? AAKHHHH!!!!!!!!!!!!!!!" teriak Giselle kegirangan.
"Gi! Jangan teriak-teriak, masih pagi ini loh!" teriak Mama Giselle diluar sana.
Giselle dan Minjeong kemudian tertawa menyadari kehebohan dan suara melengking Giselle tadi.
"Ih! Minjeong, kamu tuh ya bisa aja :(( aku terharu nih." ucap Giselle sambil membuka paperbag yang diberikan Minjeong.
Minjeong tertawa puas melihat sahabatnya merasa senang dengan hadiah yang dia berikan. Yup, kemarin adalah hari ulang tahun Giselle. Karena kemarin Minjeong masih berada di Jepang dan baru saja sampai tengah malam tadi, jadi baru pagi ini Minjeong bisa memberikan hadiah untuknya.
"Ya ampun Minjeong, makasih banget loh." ucap Giselle begitu mengeluarkan album idol yang masih tersegel.
"Buka dong, kan album terbaru tuh." jawab Minjeong.
"Ihhh Sion ganteng banget Min. Akhhh!"
"Sssttt, gila ya kamu masih pagi tau." komentar Minjeong.
"Uh, biarin dong. Aaaaa NCT Wish! Suka banget Min."
"Hihihi, lega deh kalo kamu suka."
Meskipun terkenal seorang ambis, tapi Giselle juga KPOPers loh. Salah satu boygroup yang sangat dia sukai, NCT Wish. Sejak awal debut Giselle sudah mengikuti kegiatan mereka, jadi tentu saja dia merasa sangat senang mendapatkan album terbaru mereka. Begitu selesai merapikan hadiah dari Minjeong, Giselle langsung berganti pakaian olahraga untuk memenuhi jadwal rutin mereka di hari Minggu.
"Yuk!" ajak Giselle.
"Eh Gi, itu orang yang kamu suka dari dulu masih gitu-gitu aja?" tanya Minjeong sambil mengikuti Giselle keluar rumahnya.
"Gitu-gitu aja gimana?" tanya Giselle sambil memakai sepatu, begitupun Minjeong.
"Yaaa maksudnya masih bikin kamu kayak orgil (orang gila)." komentar Minjeong sedikit meledek.
"Orgil orgil, ngaca kamu. Setiap telponan sama aku aja bahas brondong terus." jawab Giselle.
"Ih, itu mah aku bercanda kali. Kalo kamu kayaknya serius." ucap Minjeong lalu berdiri begitu selesai memasang sepatunya diikuti Giselle.
YOU ARE READING
Hi Love! - Jeno x Giselle
FanfictionCinta memang suka datang tiba-tiba. Tapi bagaimana kalau cinta tumbuh karena terbiasa? Ini kisah dua mahasiswa berbeda jurusan yang belum menentukan perasaan mereka karena menganggap cinta bukanlah prioritas. Benarkah bisa menjadi tidak prioritas d...