Bayang yang gelap
telah terpiaskan selewat pergerakan dalam runtutan jejak
Menaungi cahya yang melengkapi iringan nada pada irama
beralunkan dentum lirih yang adiwarnaKeraguan yang melingkupi serelung jiwa
Mengisahkanku tentang bayangan yang pernah melintasi daksa
Terhenyak bagai lilin
Dengan api yang membekukanJelas aku akan diam
menikmati akhir yang tak kuinginkan
Karena akulah butiran debu
yang akan gemetar setiap kali dihempaskanKarena akulah butiran pasir
yang takkan pernah terubah walau seakan hilang tanpa bekas yang mampu dihiraukanMemang hadirku tak lebih berarti
Dibanding jejakmu yang pasti terpatri
Meski diabaikan
sampai akhir ku takkan meninggalkan.
𝐀𝐝𝐢𝐧𝐝𝐚 .𝐊. .𝐑.
04-11-2024
KAMU SEDANG MEMBACA
काव्य संग्रह - 𝐊𝐮𝐦𝐩𝐮𝐥𝐚𝐧 𝐩𝐮𝐢𝐬𝐢 [𝐎𝐧 𝐆𝐨𝐢𝐧𝐠]
Poesía[UTAMAKAN FOLLOW AND VOTE SEBELUM BACA] Menghadirkan ungkapan hati, kata dan kejujuran dengan pada bagaimana cara hati ini memandang dunia berserta kisah-kisahnya, saya persembahkan kumpulan puisi yang masih akan terus bertambah dan berlanjut untuk...