Title: My Girl (My Type: Bobby Version)
Author: ts_sora
Cast: iKon's Bobby (Kim Ji Won), YG's Jang Ha Na
Length: Drabble
Genre: Fluff
Rating: G
Disclaimer: The story belongs to me, meanwhile the cast belong to YG entertainment and their parents of course. The story is inspired by iKon - Mu Type. No plagiarism. Welcome to My Type with Bobby version!
Summary:
"You're my type."
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
"Ya! Apa yang kau lihat?"
Bobby mengerjapkan matanya berulang menatap gadis yang duduk di hadapannya dengan melambaikan salah satu tangannya. Bobby terkekeh pelan dengan konyolnya dan secara tak sadar mengusap tengkuknya. Mengetahui kekonyolan laki-laki itu, gadis itu ikut terkekeh sebelum meminum kembali ice blended miliknya.
"Jadi?" Tanya gadis itu sekali lagi dan lantas membuat Bobby terkekeh konyol sekali lagi.
"Hentikan itu. Jadi kau tak mau memberitahuku?" Tanya gadis itu yang kali ini mulai geram.
"Kenapa hal itu begitu penting?" Ucap Bobby balik bertanya. "Dan oh, atau kau memanggilku hanya untuk ini?"
Gadis itu memautkan bibirnya sesekali rona merah muda pada kedua pipinya terlihat samar. "Tentu tidak. Ini pertemuan rutin kita," ucapnya alih-alih mengipaskan telapak tangannya pada wajahnya yang entah memanas.
"Jadi?" Tanyanya kembali dan membuat Bobby malah tertawa lepas. Mengetahui tabiat Bobby yang tak akan berhenti mengerjainya. Gadis itu terlihat merajuk sebelum beranjak dari bangkunya dan mulai melangkah pergi. Bukannya meminta maaf, Bobby lantas ikut beranjak dari tempatnya dan berusaha menyamai langkah gadis yang kini melipat kedua tangannya geram. Bobby melingkarkan sebelah tangannya pada pundak gadis yang masih enggan melihat dirinya saat ini.
"You know what miss, jawabanku tak akan berubah. You're still my type, Jang Ha Na," ucapnya santai sebelum mendaratkan sebuah kecupan kecil pada bibir mungil gadis itu dan membuat si empunya mengerang karena malu.

KAMU SEDANG MEMBACA
[My Type Series]
FanfictionMy Type Series menceritakan kisah ke tujuh pria tampan dengan tipe wanita mereka masing-masing