Sinar matahari menyeruak masuk melalui cela jendela kamar seorang pria yang masih terlelap di atas kasurnya.Pria itu menggeliat kala silaunya sinar matahari mengenai wajahnya.Perlahan kedua matanya terbuka,menampakkan iris segelap malam yang amat menawan. Pria itu menengok ke arah jam yang terletak di atas nakas di samping tempat tidurnya.
Pukul 05.27 pagi
Sebagian orang pasti masih betah berlarut-larut dalam mimpi pada pukul segini,mengingat hari ini juga hari minggu dimana sebagian besar orang pasti memilih beristirahat untuk merefreshkan otak mereka ataupun pergi refreshing ke tempat yang bagus untuk berlibur.
.
Pria itu -Kyosuke- mengerjapkan matanya berkali-kali untuk menghilangkan rasa kantuknya.Ia kemudian beranjak dari kasur king size-nya ke arah kamar mandi yang terletak tidak jauh dari kasurnya itu.
Tak lama kemudian terdengar suara gemericik air dari dalam kamar mandi.
.
Setelah selesai membersihkan tubuhnya,Kyosuke segera keluar dari kamar mandi dengan hanya menggunakan handuk yang menutupi daerah pribadinya.Ia beranjak ke arah Lemari kayu berukuran sedang yang terletak di pojokan ruangan.
Ia memilih-milih pakaian apa yang akan ia kenakan hari ini. Sebenarnya ia berencana untuk tidur lebih lama lagi tadi mengingat bahwa hari ini adalah hari minggu,tapi karena hari ini ia ada janji bertemu dengan seseorang jadi terpaksa ia membatalkan kegiatan mingguannya itu.
Setelah lama memilih,ia pun memutuskan untuk mengenakan pakaian kaos lengan pendek berwarna abu-abu dan celana jeans panjang yang tidak terlalu ketat.
Well..tidak ada yang tidak terpana dengan style informal yang Kyosuke kenakan.Kyosuke memang pria yang sangat beruntung.Bagaimana tidak? Ia dikarunia wajah yang sangat rupawan serta otak yang cemerlang dan lagi ia juga merupakan CEO dari perusahaan elit Tokyo 'Yamada Company' yang berkerja dalam bidang pengolahan minyak bumi.
.
.
Kyosuke segera masuk kala ia sampai di sebuah kafe bernuansa eropa di pusat kota.Ia segera mengedarkan pandangannya ke setiap sudut kafe, mencari seseorang yang ada janji bertemu dengannya.Pandangannya terhenti pada salah satu meja yang terletak di sudut kafe,di sana nampak seorang pria berumur awal 30an yang tengah memandang ke arah luar jendela.
Kyosuke segera beranjak ke arah meja tersebut.Setelah sampai,ia segera mengambil tempat duduk berhadapan dengan pria itu.
"Sudah lama tidak bertemu yah Kyosuke.Kau tambah tinggi saja." Ucap pria itu.
"Hn.Cepat katakan ada apa kau memanggilku,Ryujin." Sahut Kyosuke to the point tanpa basa basi.
"Ck,kau benar-benar tidak sabaran. Baiklah,baiklah..Aku ingin menawarimu kerja sama." Tutur pria bernama Ryujin itu.
"Yah..kerja sama..kau tau kan aku membutuhkanmu untuk menghancurkan orang-orang yang berusaha menghancurkan perkerjaanku.Kau..harus menuruti perintahku kali ini.Lalu..aku akan membebaskan ibumu TERCINTA." Ujarnya lagi dengan sedikit penekanan di akhir ucapannya.
'Braaakk!!'
"APA MAKSUD PERKATAANNMU HA??!" bentak Kyosuke dengan nada dinginnya saat sebelumnya ia menggebrak meja kafe yang sontak membuat para pengunjung kafe lainnya terkejut.
"Hihihi..kau benar-benar sensitif. Apa kau tidak ingat dengan ibumu? Iya Ibumu..yang dulu di buang oleh AYAHMU ituloh..akulah yang menemukannya dalam keadaan membeku di dekat stasiun kereta.. Beruntung sekali kan?" Sahut Ryujin dengan seringaian di wajahnya.
"TIDAK MUNGKIN!! Tidak mungkin-
I-ibu sudah mati! Ayah bilang IBUKU SUDAH MATI!! Jangan mempermainkanku!!" Sahut Kyosuke emosi."Kau tidak percaya padaku?? HAHAHA..liat ini bocah!" Ucap Ryujin sembari menyodorkan sebuah ponsel ke arah Kyosuke.Di layar ponsel itu terdapat sebuah foto wanita yang kedua tangan dan kakinya diikat.Dan..
Wanita itu adalah.."ibu.."
"Sekarang kau percayakan?"
"KAU APAKAN IBUKU BRENGSEK!!! KEMBALIKAN DIA KEPADAKU!!"
"Sayangnya..Dia sudah dibuang oleh ayahmu.Kan aku sudah bilang lakukan perintahku lalu aku akan membebaskannya."
"Apa maumu?KATAKAN APA MAUMU??"
"Bunuh semua orang yang berusaha menghancurkan perkerjaanku"
"Perkerjaan??Kau adalah seorang MAFIA!!Menjual NARKOBA!!dan jelas kau terlibat kasus PERDAGANGAN MANUSIA!! Pantas saja jika mereka mau menghancurkan perkerjaan busukmu itu!"
"Baiklah kalau kau menolak maka.. aku tidak akan segan melakukan apapun pada IBUMU."
"TIDAK!jangan..baik,BAIK! Aku..aku akan menjadi pesuruhmu..kembalikan ibuku!"
"Hahahaha...keputusan yang tepat anak muda.Aku tidak akan mengecewakanmu.Besok, aku akan mengantarkan ibumu itu ke apartementmu.Dan kau..pegang janjimu!"
.
.
'Blaaaam!!'
"Ryujin brengsek!! Selama ini kau yang menyembunyikan ibuku!! Ayaaah..kau benar-benar keterlaluan!" Teriak Kyosuke penuh amarah saat sebelumnya ia membanting pintu apartemennya kasar.Beberapa jam setelah pertemuannya dengan Ryujin ia kembali dengan amarah yang meledak-ledak.
Selama ini ayahnya membohonginya?
Selama ini ibunya masih hidup?Itulah awal saat dimana Kyosuke terjerat ke dalam dunia gelap para Mafia.Hidupnya dipenuhi dengan kegelapan! Ini ia lakukan demi ibunya! Apapun akan ia lakukan untuk melindungi ibunya! Sudah cukup saat kecil dulu ayahnya selalu menyika dirinya dan ibunya! Kini tidak akan dia biarkan lagi seseorang menyentuh ibunya!
__________________TBC_________________
Kyosuke, aku membencimu!
Kau benar! Seharusnya aku tidak jatuh hati pada pria sepertimu!
Enyahlah! Pergilah!!Tidak.. Aku kesepian-
KAMU SEDANG MEMBACA
Gone!
Teen FictionIt's just about a reason.. I'll gone early.. Saga of my life.. . . a Psychophat