Hai-Hai ini cerita ke 2 aku di wattpad. Jahat sih sebenernya aku, soalnya ff My Husband is My Antifan aja gak lanjut-lanjut, eh ini berani-berani nya bikin cerita baru... Aku juga ngerasa bersalah banget kalo buka akun wattpad aku yang ini (ketauan punya 2 akun wattpad hehehe) Maafin aku ya buat para reader ku yang udah setia nungguin ff My Husband is My Antifan. Berhubung otak aku udah buntu banget gak ada ide buat lanjutin ff My Husband is My Antifan dan aku nemu ide baru buat cerita lain jadi udah aja deh aku tulis ini cerita. Kalau di cerita pertama aku itu tokoh nya para artis-artis alias fanfiction nah kali ini aku pengen nyoba bikin cerita yang tokohnya itu original alias karangan aku sendiri.
Kalau kalian udah baca cerita ini jangan lupa komen sama vote yaaa... soalnya nulis itu cape, lelah. nuangin ide ke tulisan itu menurut aku susah-susah gampang. Jadi tolong banget buat yang baca jangan lupa tinggalin jejak kalian, aku gak minta bayaran uang kok cuma minta vote sam komen aja hehehehe :)
Happy Reading
Banyak orang mengatakan kalau membenci ataupun mencitai sesuatu janganlah berlebihan, karena mungkin saja suatu saat rasa itu akan berbanding terbalik. Contoh nya saja banyak orang berpacaran yang ketika masih menjalin hubungan mereka sering mengumbar kata cinta. Tetapi pada kenyataan nya ketika mereka telah memutuskan untuk menyudahi tali kasih mereka, yang terjadi adalah menjadi saling membenci bahkan saling mencaci maki mantan pasangan nya. Jika kalian bertanya pada Asya, apakah percaya kalau membenci sesuatu yang berlebihan bisa membuat nya berbalik mencintainya ataupun sebaliknya? Maka dengan lantang Asya akan menjawab 'Tidak'. Karena bagi Asya sekali membenci sesuatu maka sampai kapanpun akan tetap membencinya begitupun sebaliknya jika sudah mencintai sesuatu.
"Asyaaaa" terdengar suara perempuan dari arah pintu kamar.
"Kenapa Ra?" Jawab Asya ketika mengetahui pemilik suara yang tadi memanggil adalah suara sahabat terbaik nya Ara.
Senyum lebar terpancar dari wajah milik Ara, dengan sebelah tangan mengacungkan smartphone miliknya. Ara setengah berlari kearah Asya yang sedang duduk di depan meja Komputer yang terletak di sudut kamar.
Ara menyerahkan smarthphone miliknya sembari berkata "Sya liat deh email ini."
"Jadi lo bener-bener ngirim email ke acara aneh itu Ra? Ya ampun Ra sudah berapa kali gue bilang kalau acara itu gak masuk akal" Kata Asya panjang lebar setelah melihat email masuk milik Ara.
"Ihhh Asyafa sahabat gue yang paling cantik udah berkali-kali juga gue bilang kalau acara 'One Week with Your Idol' itu acara yang paling bagus yang ada di abad ini."
"Apalagi karena acara ini gue bisa ketemu sama idola gue Arka Putra Himawan. Laki-laki yang paling diinginkan seluruh perempuan yang ada di Indonesia dan mungkin saja seluruh dunia." Lanjut Ara
Yap mungkin warga seluruh Indonesia sangat mengetahui reality show 'One Week With Your Idol' yang tayang setiap malam sabtu dan minggu pukul 20.00 WIB. Acara yang sangat disukai oleh para fan dari idol-idol yang yahhh.. bisa dibilang memiliki wajah yang cantik dan rupawan. Karena dengan acara ini mereka bisa pergi berlibur dengan idola mereka selama satu minggu. Cukup mudah caranya hanya dengan mengirimkan data diri kalian, dan alasan mengapa kalian ingin mengikuti acara ini tentunya jangan lupa sertakan siapa idola kalian.
"Yaampun Ra kan gue udah pernah bilang juga kalau idola lo yang bernama Arka Putra Himawan itu bukan lelaki yang baik. Dia itu PLAYBOY Ra PLAYBOY" Kata Asya dengan menekankan kata playboy.
"Ishh lo mah Sya, biarin sih Arka playboy kan Arka Putra Himawan tuh ganteng banget, lagian salain aja para perempuan yang tergoda sama kegantengan nya."
KAMU SEDANG MEMBACA
One Week with Your Idol
General Fiction'One Week With Your Idol' yang tayang setiap malam sabtu dan minggu pukul 20.00 WIB. Acara yang sangat disukai oleh para fan dari idol-idol yang yahhh.. bisa dibilang memiliki wajah yang cantik dan rupawan. Karena dengan acara ini mereka bisa pergi...