Istiqomahkan Dirimu

7.8K 209 14
                                    

Istiqomah itu perlu. kenapa? karena agar tujuan yang ingin kita capai terlaksanakan. jika kita tidak berkomitmen untuk diri sendiri bagaimana kita bisa maju dari ketertinggalannya. Istiqomah atau yang sering kita dengar adalah berkomitmen. Bagaimana kita beristiqomah? Mudah kok caranya. yang pertama kita niatkan ikhlas meninggalkan sesuatu yang kita senangi. maksudnya? begini loh... tinggalkanlah sesuatu yang di benci oleh Allah walaupun kita menyukainya. bangkitlah dari jahiliyahmu menuju ridhoNya. Tinggalkan lah masa lalumu. Raih cita-citamu dengn kecintaan kita kepada Allah. "Maka segeralah (berlari) kembali mentaati Alloh." (Adz Dzariyaat: 50). ya intinya taatilah perintahnya, dan tinggalkanlah masa jahiliyahmu sekarang. dan yang terpenting ISTIQOMAH. Seperti cerita akhwat yang berlari menuju ketaatanya dengan berkomitmen tidak berpacaran.usia remaja itu banyak sekali ujiannya, ujian percintaan misalnya..aku tau bahwa pacaran itu dilarang oleh Allah.. dan aku gak mau melanggar larangan Allah..kadang ujian selalu menghadang.. tiba-tiba sahabat cowo hubungi aku dan mengutarakan cinta..ahhhhh.. kenapa harus mengutarakan cinta dan mengajak berpacaran.. aku gak mauuuuuu..satu sisi dia orang yang baik, dia juga memiliki rupa yang rupawan.. hmm.. sayang sekali harus aku tolak..terbesit pikiran menyesal tidak menerima dia.. padahal lebih menyesal lagi jika akhirnya aku dan dia terjerumus dengan cinta yang salah..kembali berfikir jernih lagi,. aku anggap dia laki-laki baik.. hmmm.. apa iya laki-laki baik itu mengajak aku pacaran? mengajak aku untuk bermaksiat kepada Allah..? jawabannya dia bukan laki-laki baik, dan dia juga bukan laki-laki yang termasuk kategori laki-laki shalih.. gimana bisa aku anggap dia laki-laki shalih sementara dia mengajak aku pacaran, mengajak aku untuk melanggar aturan Allah..

lepas dari permasalahan temen yang ngajak pacaran, kemudian disekitar aku sahabat-sahabat aku hampir semua punya pacar.. dan mereka mengasihani aku yang jomblo.. hmm.. kenapa mereka harus mengasihani aku.. dia pikir kalo aku ini cewek gak laku..?

kenapa harus berfikir seperti itu? menganggap yang gak pacaran itu gak laku.. padahal bukan ituuu..

memberi alasan kalo pacaran itu dilarang oleh Allah dan terdapat disurat al Isra : 32..

Surah Al-Isra' Ayat 32

وَلَا تَقْرَبُوا الزِّنَا إِنَّهُ كَانَ فَاحِشَةً وَسَاءَ سَبِيلًا

Artinya :

"Dan janganlah kalian mendekati zina; Sesungguhnya zina itu adalah suatu perbuatan yang keji. dan suatu jalan yang buruk." (Q.S. Al-Israa'/17:32)

tapiiiiii.. mereka masih aja tetep gak mau dengerin nasehat aku, dia tetep pake alasan kalo mereka pacaran "gak ngapa-ngapain" ..

sulit memang jika menasehati orang yang masih terlena dengan kebahagiaan yang semu, kita hanya bisa mendo'akan semoga mereka bisa mendapatkan hidayah..

untuk aku dan kamu kamu yang memilih jomblo sampai halal.. berdo'alah agar kita selalu diistiqomahkan untuk selalu taat dengan aturan Allah, salah satunya Istiqomah untuk TIDAK PACARAN..

"Sesungguhnya orang-orang yang beriman, orang-orang yang berhijrah dan berhijrah di jalan Allah, mereka itu mengharapkan rahmat Allah, dan Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang" Qs. Al-Baqarah 2:218).

"Dan orang-orang yang beriman dan berhijrah serta berjihad pada jalan Allah, dan orang-orang yang memberi tempat kediaman dan memberi pertolongan (kepada orang-orang mujahirin), mereka itulah orang-orang yang benar-benar beriman. Mereka memperoleh ampunan dan rezki (nikmat) yang mulia. (Qs. Al-An'fal, 8:74)

"Orang-orang yang beriman dan berhijrah serta berjihad di jalan Allah dengan harta benda dan diri mereka adalah lebih tinggi derajatnya di sisi Allah; dan itulah orang-orang yang mendapat kemenangan (Qs. At-Taubah, 9:20) .

Pada ayat-ayat di atas, terdapat esensi kandungan:

1. Bahwa hijrah harus dilakukan atas dasar niat karena Allah dan tujuan mengarah rahamt dan keridhaan Allah

2. Bahwa orang-orang beriman yang berhijrah dan berjihad dengan motivasi karena Allah dan tujuan untuk meraih rahmat dan keridhaan Allah, mereka itulah adalah mu'min sejati yang akan memperoleh pengampunan Allah, memperoleh keberkahan rizki (ni'mat) yang mulai, dan kemenangan di sisi Allah

3. Bahwa hijrah dan jihad dapat dilakukan dengan mengorbankan apa yang kita miliki, termasuk harta benda, bahkan jiwa

4. Ketiga ayat tersebut menyebut tiga prinsip hidup, yaitu iman, hijrah dan jihad. Iman bermakna keyakinan, hijrah bermakna perubahan dan jihad bermakna perjuangan dalam menegakkan risalah Allah.

Istiqomahkan aku untuk tidak pacaranTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang