All Author POV
"Wonwoo-ah!" seru pria jangkung berambut keabu-abuan kepada seorang pria manis berambut hitam bernama Jeon Wonwoo yang sedang duduk di bangku taman sekolah.
"Ada apa Gyu?" Mingyu,pria itu berjalan mendekati Wonwoo dan duduk disebelahnya.
"Hei,menginaplah dirumahku nanti malam," Wonwoo mengangkat alisnya.
"Kemana orangtua dan adikmu?" tanya Wonwoo.
"Mereka kembali ke Anyang,ada acara keluarga," jelas Mingyu.
"Kau tak ikut?"
"Hanya malas saja,disana membosankan. Jadi kau mau? Apa aku perlu bilang ke Jeon Ahjussi?"tawar Mingyu.
"Tidak usah Gyu,biar aku saja yang bilang sendiri," tolak Wonwoo.
"Aishh...tapi aku akan ikut,lagipula yang mengajak kan sahabatmu yang tampan ini," ujar Mingyu narsis sambil mengibaskan rambutnya. Seketika Wonwoo langsung menjitak kepalanya.
"Ck,bodoh!" gerutu Wonwoo.Ya,Kim Mingyu dan Jeon Wonwoo. Mereka telah bersahabat sejak mereka masih merangkak,hingga sekarang dimana mereka telah berada di tingkat terakhir sekolah. Mereka seringkali dijuluki 'Gajah dan ekornya' karena dimana ada Mingyu pasti ada Wonwoo,maupun sebaliknya. Contohnya dari mereka awal masuk sekolah hingga sekarang,mereka selalu sekelas.Banyak juga yang mengira bahwa mereka adalah sepasang kekasih,namun nyatanya ketika ditanya hubungan mereka,keduanya senantiasa menjawab. "Kami sahabat,tidak lebih"
Hmm,aneh memang karena sesungguhnya sejak mereka pertama mengenal,masing-masing memiliki perasaan yang tidak biasa satu sama lain, hanya mungkin mereka tidak berani mengatakan bahwa itu adalah perasaan cinta. Wonwoo menganggap Mingyu sebagai saudara sendiri,begitupun dengan Mingyu. Namun,memang perasaan tidak bisa disembunyikan,hanya saja Mingyu dan Wonwoo yang belum memiliki nyali untuk menyatakannya. Kita berharap saja keduanya lebih berani.
"Oiya Won,pulang nanti mau kuantar? Sekalian kita bicara," tanya Mingyu.
"Baiklah Gyu," ujar Wonwoo sambil mengangguk.
"Tidak kembali ke kelas?" Mingyu menggeleng.
"Sekali-kali bolos boleh juga,pelajaran Sejarah membuatku mengantuk," Wonwoo terkekeh kecil menanggapi Mingyu,sebenarnya dirinya ingin sekali mengikuti pelajaran,tapi dia yakin jika dia beranjak sahabatnya itu pasti akan menariknya kembali,dia pun memutuskan untuk membujuknya.
"Gyu,sebaiknya kita kembali ke kelas,kau tidak mau nilai alpamu menumpuk kan?" Wonwoo berusaha membujuk Mingyu,namun Mingyu tetaplah Mingyu yang keras kepala.
"Tidak Wonie,ayolah sekali-kali kita bolos,"
"Gyu,kau ini memang keras kepala sekali ya!"
"Ayolah Wonie,sekali saja~" Mingyu berkata dengan mengayunkan nadanya seperti seoarang anak kecil yang meminta mainan kepada orangtuanya.
"Yasudah,kalau kau bolos,aku tidak mau menginap dirumahmu!"ujar Wonwoo sambil berpaling dan mengerunyutkan bibirnya lucu. Inilah sisi manis dan imut yang disukai Mingyu dari seorang Jeon Wonwoo,ia menyukai Wonwoo yang manja,suka merengek,dan berlaku imut.
"Aishh...yasudah! Ayo kembali!" Mingyu segera menarik tangan Wonwoo dan menariknya menuju kelas.Untung saja guru sejarah belum masuk kelas,sehingga Mingyu dan Wonwoo tidak akan takut dihukum oleh guru berlipstik tebal itu. Mingyu dan Wonwoo pun segera duduk ke bangkunya yang kebetulan bersebelahan.
"Hei,Mingyu-ya,Wonwoo-ya! Ada kabar hangat," seru Soonyoung,teman sekelas Mingyu dan Wonwoo yang duduk tepat didepan mereka.
"Jinjja? Memangnya apa?" tanya Mingyu penasaran.
"Kalian tau Seungcheol dan Jeonghan dari kelas sebelah kan?" Mingyu dan Wonwoo mengangguk.
"Mereka sekarang berpacaran,astaga bahkan setahuku mereka masih bersahabat dekat," ujar Soonyoung. Mingyu dan Wonwoo saling menatap dan akhirnya memalingkan kembali.Ya,mereka tau Seungcheol dan Jeonghan,siswa kelas sebelah yang terkenal kedekatannya. Mingyu dan Wonwoo sedikit kaget karena akhirnya mereka berpacaran,karena setahu mereka kedua sejoli itu merupakan sahabat yang sangat dekat sejak tingkat 2.
"Oh ya,Gyu,Won,mereka saja yang baru bersahabat sejak tingkat 2,sudah berpacaran,kalian yang sejak kecil,kapan?" Mingyu menegak ludahnya kasar,sementara Wonwoo menunduk malu.
"Apa jangan-jangan,kalian sudah resmi ya kan??" Soonyoung menaik-turunkan alisnya bermaksud menggoda Mingyu dan Wonwoo.
"Y-ya! Hentikan wajah itu Kwon! Itu menjijikkan," bantah Mingyu sambil menoyor kepala namja bermata sipit itu. Sementara Wonwoo masih dalam pose awalnya yaitu 'menunduk malu' ia masih harus menyembunyikan pipinya yang sudah merona hebat akibat perkataan Soonyoung.
"Ayolah,aku muak melihat kalian selalu menempel namun tidak pernah bermesraan,"
"Su-sudahlah Soonyoung-ah! Atau kau ku laporkan ke Jihoonie Baby-mu~" Mingyu balas menggoda Soonyoung.
"Sialan kau Kim!! Apa kau membaca sms-ku ketika kau memakainya untuk browsing hah?!" Soonyoung menggebrak meja Mingyu,sementara namja jangkung itu hanya terkekeh kecil.
"Hmm,mungkin?"
"YA! KIM MINGYU!"
Pada akhirnya, terjadi kejar-kejaran antara Mingyu dan Soonyoung dan diiringi teriakan semangat oleh siswa-siswa sekelas.
KAMU SEDANG MEMBACA
Malam yang Indah(NC-17)
RomanceMingyu dan Wonwoo adalah sahabat dekat. Pada hari itu,orangtua Mingyu dan adiknya pergi ke kampung karena ada acara. Mingyu pun menyuruh Wonwoo menginap dirumahnya. Kira-kira apa yang terjadi ketika Wonwoo menginap dirumah Mingyu? Cast: -Kim Mingy...