Kamusnya Para KPOPERS.

13.1K 149 17
                                    

A.
->-Aegyo = cute sih imut/manis

->-Aigoo : Ekspresi untuk menunjukkan frustasi atau kelelahan, semacam ‘aduh’ kalau di Indonesia.NB: bukan untuk sakit .

->-Age : Sistem usia Korea dimulai dari ’1′ saat lahir. Juga, terlepas dari tanggal lahir sebenarnya, orang2 dianggap setahun lebih tua segera setelah tahun baru dimulai.

->-Age Line: Diberikan untuk orang2 yang lahir di tahun yang sama. Contoh : Minzy, Sulli, Krystal, dan Jiyoung adalah dari 94-line.

->-All-kill : Saat lagu atau album artis meraih posisi#1 di semua situs download musik, seperti ---->Melon, Dosirak, dan Soribada. Sebuah all-kill dichart harian (di hari perilisan baru) adalah normal untuk grup2 populer. All-kill di chart mingguan dan bulanan lebih sulit.

->-Anti-fan: Disingkat menjadi “Anti”, adalah seseorang yang menyatakan kebenciannya terhadapseorang selebriti.

B.
->-Bagel Boy/Girl : Cara untuk mendeskripsikan penampilan fisik seseorang. “Bagel” adalah kombinasi dari kata”baby face” dan “glamorous body”. Untuk pria, “glamorous body” diubah jadi “gladiator body”.

->-Banmal dan joen-dae mal : Banmal adalah bahasa informal yang dipakai cuma dengan teman dekat atau lebih muda. Sangat tidak sopan saat digunakan untuk berbicara dengan seseorang yang lebih tua atau jika hubungan kekerabatan tertentu belum dibangun. Joen-dae mal sebaliknya, adalah bahasa percakapan formal.

->-Bias : Grup idola atau penyanyi atau salah satu member dari grup idola yang menjadi favorit di antara yang lain. Seorang fans K-Pop bisa jadi punya banyak bias, dan satu ‘ultimate bias‘ (bias utama). Istilah ini berasal dari bahasa Inggris yang berarti ‘cenderung’ atau ‘berat sebelah’, karena seorang fans tentu saja lebih memfavoritkan bias-nya daripada artis2 lain.

->-Big 3 : Nama untuk tiga label entertainment utamadi dunia K-Pop : SM Entertainment, YG Entertainment, dan JYP Entertainment. Mereka sangat dominan di dunia K-Pop dan memiliki pendapatan mayoritas yang besar. Dengan perkembangan mereka saat ini dalam industri, Cube Entertainment seringkali ditambahkan, yang membuat istilah baru menjadi “Big 4”.

C.
->-CF : iklan komersial

->-Chuseok : Perayaan Festival Musim Panen, mirip dengan Thanksgiving di Amerika.

->-Chocolate Abs : Abs yang benar2 jelas seperti kotak2 coklat.

->-Collarbone : Secara harfiah berarti tulang selangka. Beberapa idola disukai karena collarbone mereka yang terlihat jelas/menonjol dan dikatakan seksi.

->-Comeback Stage : Performance pertama di sebuah program musik untuk promosi lagu title atau single. Tidak ada waktu tunggu minimum untuk melanjutkan promosi lagu title sebelumnya.Seorang artis biasanya memiliki sebuah performance comeback spesial di tiapacara musik. Dalam panggung itu, mereka biasanya diijinkan untuk menampilkan sebuah lagu kedua.

D.
->-Daebak : artinya “kemenangan besar”, “sukses besar”, atau sesuatu yang menakjubkan.

->-Daesang / Bongsang – Awards : “Bongsang” award diberikan kepada sejumlah artis2 top of the year, sedangkan “Daesang Award” cuma diberikan untuk artis terbaik of the year. Pada dasarnya, “Bonsang” adalah nominasi untuk memenangkan “Daesang”.

->-Digital Single : Lagu yang hanya tersedia untuk download online.

->-Dol (-돌) : Versi singkat dari kata ‘idol’ dikombinasikan dengan kata2 lain untuk mendeskripsikansebuah grup atau seseorang. Contoh : “beastly-dols,”“model-dols,” “fairy-dols.”

->-Dongsaeng (동 생) : Berarti “saudara yang lebih muda”, bisa merujuk pada saudara kandung, atau teman dekat yang kalian perlakukan seperti saudara yang lebih muda. Kata ini bisa digunakan untuk semua gender.

Istilah Istilah dalam dunia KPOP . (Khusus Kpopers)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang