Sudah 3 hari mereka menelusuri jalan ini, tetapi tujuan mereka belum juga terlihat sampai saat ini. Andra dan Kevin sudah sabar menanti, tetapi mereka mulai bergumam dan ingin cepat sampai tujuan.
Akhirnya Andra dan Kevin beristirahat sejenak karena kelelahan berjalan, dibawah rindangnya pohon yang besar mereka begitu menikmati kedamaian dan keasrian pulau ini. Beberapa menit kemudian Andra berkata kepada Kevin " Vin, apakah benar ini jalannya ? ", " iya... Ndra, aku tidak salah " ujar Kevin. " tapi harus berapa lama lagi kita berjalan " ujar Andra, " menurut peta sekitar 1,5 KM lagi Ndra " sahut Kevin. " baiklah kita lanjutkan saja lagi berjalanan kita menuju negeri tengkorak itu " sahut Andra.
Lalu mereka berdua pun melanjutkan perjalanannya, sekitar 30 menit berlalu akhirnya mereka berdua menemukan negeri tengkorak tersebut. Mereka berdua heran " kenapa harus dinamakan tengkorak ?, padahal di kota ini kebanyakan daerah persawahan dan sungai " tanya Andra, " entahlah Ndra mungkin disini banyak tengkorak hidupnya " jawab Kevin, " aduh Kevin aku jadi takut nih " sahut Andra, " bercandalah Ndra, lagian jadi orang jangan penakut, ya sudah kita lanjutkan perjalanan ini " sahut Kevin.Akhirnya mereka berdua melanjutkan perjalanan. tak lama kemudian mereka berdua menemukan vila, dan mereka pun bergegas untuk menyewa vila tersebut. Akhirnya mereka berdua dapat beristirahat dengan nyenyak. Sambil beristirahat mereka juga berunding tentang dimana arah jalan menuju harta karun, setelah itu mereka memutuskan untuk mencari harta karun keesokan harinya.
Keesokan harinya mereka melanjutkan perjalanan, mereka menelusuri perdesaan dan hutan. Setelah melewati hutan tiba - tiba Kevin terdiam, Andrapun langsung bertanya " ada apa Vin ? ", " mmmnnn....... " ujar Kevin. " aduh Vin jangan membuat aku bingung begitu dong, ada apa sih sebenarnya ? " sahut Andra, " he..he..he..he... aku tidak tahu lagi kita harus berjalan kemana " jawab Kevin, " aduh ku kira ada apa, sebaiknya kita tanya saja kepada pembajak sawah itu " ujar Andra. " permisi pak, apakah bapak tahu dimana letak Gua pasir tua ? " tanya kevin, " iya saya tahu, aden harus melewati sungai itu dan lurus lagi nanti akan ada gua dikelilingi oleh pasir hitam " jawab pembajak sawah, " terima kasih pak..." jawab Kevin dan Andra.
Akhirnya mereka berdua melanjutkan perjalanan lagi, tak berapa lama kemudian mereka menemukan sungai. Saat mendekati sungai tak sengaja Andra terpeleset dan masuk kedalam lubang besar. Karena Andra masuk kedalam lubang yang besar, Kevin pun juga memasuki dirinya kedalam lubang itu untuk menolong temannya. Tiba - tiba mereka berdua terkejut karena melihat gambar - gambar misterius di dinding tembok dibawah lubang itu. Akhirnya mereka berdua berusaha memperhatikan dan mengartian maksud dari gambar tersebut.
Beberapa menit kemudian Andra berteriak " BE... NAR.... KAH.....!!! ", " kenapa sih Andra " tanya Kevin. " aku mengerti maksud dari gambar ini " jawab Andra. Ternyata Andra mengerti maksud dari semua gambar misterius itu. Dan ternyata tidak capek - capek Andra masuk ke dalam lubang tersebut, ternyata lubang tersebut jalan pintas melewati sungai. Bagusnya lagi sungai itu sangat berbahaya karena adanya pusaran air yang sangat berbahaya.
Tak lama kemudian mereka melanjutkan perjalanan, dan mereka menemui tulisan yang tertera pada dinding yang bertuliskan " janganlah engkau berjalan 2 kaki menuju pintu keluar". Akhirnya mereka berdua mengikuti tulisan itu dengan berjalan satu kaki. Setelah sampai menuju tangga keluar kembali terlihat tulisan lagi di dinding yang bertuliskan " terima kasih, anda memang penurut. Setelah mereka membaca tulisan itu badan mereka terasa lemas dan serasa ingin pingsan karena mereka berdua sudah ditipu oleh tulisan tersebut.
Tetapi mereka segera menghiraukan tulisan itu, dikarenakan semangat mereka yang semakin berkobar. Lalu mereka berjalan menelusuri tangga tersebut, sampai akhirnya menemui Gua pasir tua . Kevinpun berkata " aduh akhirnya sekian lamanya kita berjalan, akhirnya bertemu juga dengan Gua pasir tua" ujar Kevin.
Saat mamsuki Gua itu baru 3 langkah, tiba - tiba Andra menginjak tombol dan lalu keluarlah beberapa anak panah, dengan paniknya mereka pun menunduk. Kevin berkata " Gua apa - apaan ini, ada saja tombolnya ", " entahlah Vin, mungkin hanya jebakan " jawab Andra.
Akhirnya mereka melanjutkan perjalanan dengan lebih hati - hati, dan tiba - tiba Andra menemui patung tengkorak, lalu Andra tak sengaja memencet hidung tengkorak tersebut. Sehingga keluarnya gelombang - gelombang angin yang sangat kencang, tapi untungnya gelombang itu hanya sejenak saja.
Setelah itu Andra dan Kevin bergegas dan berlari menelusuri lorong Gua itu, dan tiba - tiba. " akhhh...... " teriak Andra dan Kevin, ternyata mereka berdua jatuh ditumpukan pasir padat sehingga membuat mereka pingsan.
Beberapa menit kemudian mereka terbangun dan melihat tanda X berwarna merah yang sangat besar, dengan senangnya mereka menggalinya dan menemukan kotak harta karun. Dan ternyata saat dibuka harta karun itu tidak ada melainkan kata ' SELAMAT ', dengan rasa penyesalan mereka berjalan menuju jalan kecil. Lalu diluar jalan itu ada seorang pembajak sawah sambil berkata " ternyata kalian sudah menyelesaikan permainan penemuan harta karun di negeri tengkorak ini ", lalu Andra dan Kevin berteriak dengan kencangnya " aku sudah tidak kuat lagi...... " .
Kesimpulannya :
"ternyata nama tengkorak dipakai karena adanya permainan bajak tengkorak di kota tersebut".
KAMU SEDANG MEMBACA
adventure in my world
Adventurecerita ini mengandung unsur petualangan, baca hingga selesai agar tahu ceritanya