Cerita yang keluar dari pikiran begitu saja. Dari pada cerita-cerita itu berhamburan mending aku tampung di wattpad HAHAHA
☀☀☀
Jam masih menunjukan pukul 06.15, udara masih lumayan dingin dan matahari-pun masih muncul dengan malu-malu. Tetapi di di balkon sebuah hotel berbintang 5 itu. Ada seorang anak laki-laki yang sedang menghisap rokoknya dengan tenang. Rokok yang dia hisap dan kepulan asap yang keluar dari mulutnya itu bagaikan masalah yang keluar dari dirinya. Nikmat. Yaaa, itu yang dia rasakan.
Lelaki itu melirik jam yang ada di tanganya.Sial sudah setengah jam disini ternyata. Batinya.
Rokok itu di hempaskan begitu saja ke lantai lalu di injaknya. Dia masuk lagi kedalam kamar hotel. Oh tidak,bukan kamar hotel. Tapi sebuah ruangan seperti apartement yang khusus disiapkan untuknya. Dia memakai jaketnya lalu mengambil tasnya dengan tergesa-gesa. Baru saja akan melangkahkan kaki keluar, ada seorang wanita paruh baya dengan gaya sederhana yang berjalan ke arahnya. Iya itu adalah tantenya yang selama ini selalu datang tiap pagi. Untuk menyampaikan sesuatu.
"Ini uang mingguan dari Ayah dan Ibumu, mereka sedang ada meeting di Malasyia. Mungkin akan kembali lusa." Ucap wanita itudengan wajah sendu.
"Enggak usah Tan, uang di tabunganku masih ada banyak. Uang itu Tante simpan saja" Jawab lelaki itu yang lalu memalingkan muka dan berjalan meninggalkan wanita yang sedang berbicara denganya.
"Tapi Ken.." Ucap wanita itu dengan terburu-buru.
"Ken berangkat" Sanggah lelaki muda dengan seragam SMA yang kini sudah jalan meninggalkan tantenya itu.Keneda Keyvaro Vergenandio.
Yaaa, itu namanya. Keneda adalah seorang yang dingin,dengan postur tubuh yang tinggi kekar,alis yang tidak terlalu tebal, dan bibir yang bisa dibilang seksi. Bisa di bilang Keneda adalah lelaki yang sempuran. Selain sempurna karena tubuhnya. Dia juga seorang anak dari CEO, dia adalah anak satu-satunya yang pasti berarti dia adalah pewaris dari Ayahnya. Keneda juga seorang most wanted di sekolahnya, di temani dengan 3 sahabatnya. Sikapnya yang sungguh dingin dan tak pernah tersenyum kecuali dengan sahabatnya, membuat Keneda di takuti sekaligus menjadi daya pikat tersendiri bagi siswi di sekolahnya. Tapi di balik semua keunggulannya dan sikapnya yang selalu di segani orang. Keneda adalah seorang yang rapuh. Dia tidak pernah menerima kasih sayang dari orang tuanya. Orang tua Keneda sibuk dengan bisnisnya. Sejak kecil dia di rawat oleh bibi dan juga Tantenya. Tidak semua orang tau akan hal itu. Hanya sahabat dan beberapa temanya saja.
Dan, yup! Hotel berbintang yang dia tinggali adalah milik orang tuanya. Di sana sengaja dibuat ruangan seperti apartement untuk keluarga. Dan karena Keneda tidak betah dirumah yang menurutnya terlalu besar tetapi isinya hampa. Keneda lebih memilih untuk tinggal di hotel. Alasanya karna tidak terlalu besar dan pastinya tidak terlalu hampa jika dirasakan. Karna dia bisa mendengar,melihat orang-orang yang menginap di hotel itu. Sekian perkenalan dari seorang Keneda.
✳✳✳
Keneda berjalan ke arah mobilnya. Sebelum masuk mobil tiba-tiba ponselnya bergetar. Drrrttttt drrrrttttt drrrtttttt. Di lihatnya ponsel itu dan ternyata dari salah satu sahabatnya.
"Apaan?" Jawab Keneda datar.
"Kita nebeng lo yaa? Tongkrongan cepetan ntar telat!!" Bentak orang di seberang sana.
"Lah si anjing, ngrepotin orang suruh cepet-cepet jugak!! Ngapain sih kalian nebeng gue? Biasanya juga brangkat sendiri-sendiri" Ucap Keneda emosi.
"Ntar kita jelasin udah buruan Mas kenken sayang"
"NAJISS anjing!!! Otw!!" Keneda pun mematikan ponsel dan masuk ke mobilnya dengan kesal.
☀☀☀
Dan di tempat lain. Jam weker terus berbunyi dari kamar yang bernuansa pink dengan luas yang tidak terlalu besar dan juga bisa dikatakan sederhana. Kringggg Kringggg kringgggg. Seolah ingin segera membangunkan sang pemilik kamar. Sampai deringan berikut-nya sang pemilik kamar akhirnya bangun karena merasa terganggu. Dia mengambil jam weker itu dan melihat ke arahnya.
"APAAAAAAAA?!!!!!" Teriak gadis itu dengan sangat keras. Yap!! Ini adalah hari pertama dia masuk ke sekolah barunya. Eh bukan pertama. Dia sudah masuk kemarin sabtu dan sekarang senin jadi ini hari pertama dia bersekolah di sekolah barunya. Ah sama saja intinya dia terkejut!
"Hari pertama sekolah kenapa malah kesiangan sih aelah hidup gini amat." Keluhnya. Dengan sigap dia membuka selimut mengambil handuk lalu masuk ke kamar mandi. Hanya 10 menit dia sudah keluar dari kamar mandi. Memakai seragam,mengoleskan pelembab ke wajahnya,menebalkan alisnya sedikit lalu mengoleskan lipstik dengan tipis ke bibirnya.
Ah andai masih ada ibu semua ga akan kayak gini. Batinya kesal. Sambil berlari turun dari tangga.
Gadis itu masuk ke arah dapur melihat tak ada orang dia mendengus kasar. Ternyata benar dia di rumah sendirian. Jam sudah menunjukan pukul 06.45 yang berarti dia harus secepat kilat lat lat lat. Dia berlari keluar rumah. Dilihatnya diluar rumah ada Bibi dan supir setianya yang sudah bersama dengan gadis itu dari kecil.
"Duh mbak Das maafin Mbok Sum yaa ya Allah,Mbok Sum lupa kalau sekarang mbak Das udah masuk sekolah jadi Mbok Sum datang siang" ucap wanita paruh baya itu dengan wajah bimbang.
"Mbok Senta aja mbok Senta,Das itu kayak Dasbor mobil, Dasbor motor,daun adas huhu." Keluhnya. Lalu dia lanjutkan "Gapapa mbok,aku brangkat dulu ya dadah mbok muah" ucapnya sambil berlari lalu mengeluarkan motor kesayangannya.
"Mbak Das,eh mbak Senta hati-hati dijalan yaaa!! Nanti mbok bikinin sambel terasi sama pete goreng!!" Teriak mbok sum dengan cemas.
"Iya mbok dadahhhhhhhh" Gadis itu langsung menyetater motornya dan mengendarai dengan kecepatan rata-rata.
Dasenta Kressila Dorgani
Yap itu namanya. Dia adalah seorang gadis dengan tubuh yang bisa dibilang sempurna. Tinggi,alisnya yang tidak tipis dan tidak tebal,bibirnya yang tipis dan hidung yang memang pesek. Membuat para lelaki yang melihatnya klepek-klepek. Dasenta adalah seorang anak yang bisa dibilang anak yang kuat. Ibunya meninggal saat dia berumur 3 tahun. Ayahnya selalu saja sibuk dengan pekerjaanya. Tapi Dasenta tau ayahnya sangat sayang padanya. Dasenta tidak pernah menuntut lebih pada Ayahnya karena dia tau Ayahnya sudah berkorban banyak dan sangat menyayanginya.
Cerita ini sangat abal-abal. Karena yang membuat cerita ini juga pikiranya khayal. Dan jika sudah membaca ingat ! Jangan menyesal😂😂😂
KAMU SEDANG MEMBACA
Sometime Somebody Something
RandomIni menyangkut tentang cinta, persahabatan dan juga keluarga. Keneda Keyvaro Vergenandio Seorang yang dingin,mempunyai ekspresi datar untuk segala suasana. Terlihat sempurna di luar, namun di dalamnya? Hah bagi dia hidup semut lebih sempurna darinya...