Aluna Lynch gadis yang memiliki pancaran cahaya dari matanya yang biru, senyumannya yang manis seperti gulali dan berambut pirang yang sedikit ikal ini anak tunggal dari Mr. Josh dan Mrs. Lyna, tinggalnya nggak menentu maksudnya ia selalu berpindah - pindah rumah dikarenakan pekerjaan kedua orang tuanya itu yang membuatnya harus berpindah rumah dan juga sekolah. Yaitu, Mr. Josh yang bekerja disuatu perusahaan yang cukup ternama menjadikan mereka harus berpindah - pindah rumah dan Mrs. Lyna sendiri selalu ada di rumah tapi, ia sibuk dengan kertas dan pensilnya itu apalagi kalau bukan penulis terkenal. Mrs. Lyna menulis berbagai jenis buku dari fiksi sampai non-fiksi, maka dari itu kedua orangtua nya sangat sedikit mempunyai waktu luang bersama Aluna. Orangtua Aluna jarang sekali menyempatkan waktunya untuk menanyakan apa saja yang ia alami selama di sekolah maupun di rumah.
Hal tersulit yang dialami Aluna selama hidupnya adalah mendapatkan seorang teman. Sekalinya ia mempunyai sahabat yang sangat baik padanya yaitu Susan Bone dan adiknya Lucy Bone, Aluna harus mengakhirinya karna harus kembali lagi ke kota untuk berpindah rumah lagi. Menurut, Aluna Susan dan Lucy itu manusia terbaik yang pernah ada. Aluna berharap bisa selalu bersama dengan Susan dan Lucy, tapi apa daya Aluna ia harus mengikuti perintah dari orangtua nya, walaupun dalam keadaan suka nggak sukanya. Hal ini sempat membuat Aluna tidak suka dengan pekerjaan orangtua nya, yang sering kali atau tidak peduli sama anak kandungnya sendiri. Yang namanya sibuk itu hampir setiap hari dilakukan orangtua nya. Aluna sering sekali merasakan sepinya hidup ini. Hidup sunyi tanpa adanya orang yang peduli. Tapi, Aluna hanya bisa menggantungkan harapannya hanya pada Tuhan Yang Maha Kuasa. Karena hanya Tuhan lah yang mengetahui kehidupan kita di depan.
Sifat Aluna yang cukup pendiam, tapi ia sudah berusaha untuk berbaur pada teman-teman yang lain dan hal hasil mereka semua malah menjauh dari Aluna. Mereka malah selalu mengejek Aluna karna gaya bicara Aluna yang terlalu imajiner atau bisa dibilang tidak masuk diakal bagi orang – orang yang tidak mengerti. Ya, Aluna memang suka membaca buku Fantasi terkenal maupun buku Fantasi buatan mamanya, salah satunya ia sangat menyukai buku yang ditulis oleh penulis dari London yaitu J.K Rowling. Mereka selalu menyebut Aluna dengan sebutan 'THE FREAK GIRL' sebutan tersebut tidak membuatnya sedih, tapi malah membuatnya termotivasi untuk tetap berkreasi pada gambarnya. Aluna Lynch selain suka membaca buku ia juga suka menggambar apa yang terjadi pada hari itu juga. Mungkin hanya membaca dan menggambarlah yang dapat mengisi hari – hari Aluna. Walaupun semua orang tidak dapat melihat bakat Aluna ini.
Pada suatu hari, orangtua Aluna mengajak Aluna untuk berpindah dari kota ke suatu daerah perdesaan, tapi desanya ini lain dengan desanya Susan dan Lucy. Andaikan saja itu desa Susan dan Lucy, pasti itu akan menjadi hari terindah bagi Aluna. Tapi, di pulau inilah dan di desa inilah sebuah keajaiban dimulai. Keajaiban? Iya Keajaiban ini tidak hanya membawa perubahan pada diri Aluna Lynch saja, kejadiaan ini juga membawa perubahaan untuk suatu Kerajaan aneh dan kuno. Selain itu, keajaiban ini juga membawa perubahaan pada pertemanan Aluna Lynch, Perdy Lerman, dan Katnie Lawren. Hmm. Pertemanan? Apakah mungkin itu semua bisa terjadi dalam satu keajaiban?
Aluna yang terkenal dengan kepolosannya atau keanehannya itu membuat dirinya sangat dibenci oleh Katnie Lawren ketua geng dari The Cute ini yang memiliki sifat sombong sangat tidak menyukai hal yang dilakukan oleh Aluna. The Cute ini beranggota Jade Granger, Sarah Agron, dan Judy Brown ini selalu saja mengejek dan men-judge Aluna. Kata 'THE FREAK GIRL' pun kembali Aluna dapatkan di sekolah barunya ini, siapa lagi yang sering mengucapkannya adalah Katnie dan gengnya.
Tapi, lagi – lagi Aluna tidak memperdulikan itu semua ia masih terbiasa dengan apa yang ia lakukan selama ini. Hingga suatu hari Aluna bertemu dengan Perdy Lerman tapi, bertemunya tidak seperti orang biasanya yang pertama bertemu langsung saling kenal dan sapa. Mereka berdua bertemu di Bus Sekolah, hanya karna Aluna tidak mendapatkan tempat duduk dan berusaha mengalah dari Jessie Lavender yang terkenal sangat galak dan tidak mau berteman dengan siapa pun. Akhirnya, Aluna duduk disamping Perdy, Perdy yang terkenal dengan kekalemannya atau sangat pendiam dan Anti dengan Wanita, entah apa sampai disebut dengan Anti Wanita, memang ia tidak sama sekali berdekatan dengan wanita mana pun selama bersekolah disini.