Keajaiban atau Kemustahilan?

12 1 0
                                    

Halo bulan maret..
Bulan yang paling istimewa bagiku. Dimana umurku akan bertambah lagi di akhir maret nanti.
Seiringnya waktu,tak ku sangka kini aku sudah dewasa.
Tapi,tanpa ku sadari,sepertinya aku masih terlihat seperti anak-anak yang menginginkan sebuah mainan yang paling di sayang.
ini ceritaku...
Beberapa bulan lalu aku pernah membayangkan jika ada sosok yang istimewa di hari ulang tahunku.
Tapi itu hanya bayanganku saja,entah nanti akan terjadi atau tidaknya yang jelas aku belum tahu.
Hanya saja aku sangat berharap ada sebuah kado istimewa di hari ulang tahunku nanti.

Kenapa aku ini?
Hampir setiap hari memikirkan dan membayangkan sesuatu yang belum pasti terjadi. Aku hanya ingin satu keinginanku terwujudkan di hari ulang tahunku kali ini.

Mungkinkah aku terlalu lama kesepian? Sehingga pikiranku terbang kemana-mana.
Tuhan pasti tahu apa yang aku pikirkan selama ini.

Tak terasa selama berhari-hari ku lalui bulan maret,ternyata lusa adalah hari ulang tahunku tepat tanggal 31 maret. Aku semakin penasaran apakah ada kado istimewa lusa nanti. Karena sampai saat ini aku masih membayangkan sesuatu yang mungkin akan membuatku bahagia.
Yaa...seperti yang aku bilang tadi.
Aku ingin kado yang paling istimewa yang belum pernah aku terima selama umurku bertambah.

Mungkinkah? Aku bisa merasakan kejutan seperti yang lain?
Mungkinkah? Tuhan bisa memberiku sesosok manusia yang akan mendampingiku saat kesepian?
Ataukah ini hanya kemustahilan bukan keajaiban?
Tunggu saja lusa nanti...

DIA (너) Teman MimpikuTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang