Libur ke dua aku iseng membuka aplikasi untuk menambah teman tersebut. Aku melihat ada pesan dari seorang lelaki yang umur nya sudah 20 tahunan. Dia mengucapkan salam ke aku, dengan senang hati aku juga menyapa dia dan memberi salam.
Nama cowok itu adalah Kak Gio.
Seiring berjalan nya waktu aku dan Kak Gio semakin dekat dan akhirnya beralih menggunakan Whatsapp supaya obrolan nya enak. Mungkin ada sudah 1 minggu aku dekat dengan Kak Gio dan akrab.Tepat tanggal 16 aku baru ingat dengan tulisan tulisan yang aku tulis di Note Handphone ku. Aku bermimpi yang sangat indah 4 hari terakhir ini, langsung aku menulis note itu kembali, untuk berterimakasih ke Tuhan karena doa doa ku sudah dijawab, aku diberi kebahagiaan lewat mimpi indahku.
Tepat tanggak 17 aku membuka aplikasinya lagi, Ada salah satu cowok yang seumuran dengan ku. Namanya Amar. dia memberi sapaan ke aku. Begitu juga aku. Tidak membutuh kan waktu lama untuk bertukar kontak dengan dia. 4 hari aku dekat dengan dia dan aku merasa nyaman dan semakin nyaman dengan dia. Terlalu bodoh sekali kalau aku jatuh cinta dengan dia dalam waktu 4 hari dan kenal nya itu lewat sosial media. Hari ke 4 aku liat dia sedang melakukan siaran langsung disalah satu Sosial Media.
Aku hanya iseng dan membuka apa yang sedang dia lakukan malam malam.Aku melihat dia sedang nyanyi nyanyi dan bermain gitar. Aku melihat cukup banyak juga yang melihat dia siaran langsung, beberapa menit kemudian ada salah satu account yang berkomentar di kolom Komentar. Aku lihat ternyata mantan nya dia yang berkomentar. Aku cuman diam saja tidak menanggapi dia berbicara menyapa aku.
waktu aku bermain dirumah Ima bersama Bessy muncul notif masuk dari Dia sedang melakukan siaran langsung lagi. Aku membuka dan melihat bersama 3 teman ku. Aku terkejut ketika mantan nya itu memberikan komentar dan rasanya sedikit cemburu dengan mantan nya itu. Aku menunjukkan ke Bessy dan ingin tau tanggapan Bessy bagaimana, karena jujur aku juga sedikit heboh melihat komentar mantan Amar tersebut.
Bessy meraih Handphone dari tangan ku, aku kaget dan hanya diam saja melihat Bessy. Karena aku penasaran aku tanya
*Mau ngapain kamu? * kataku ke Bessy
*Udahh diam liatin aja* Kata bessyAku melihat bessy mengetik dikolom komentar, aku tidak bisa meraih Handphone yang ada ditangan bessy. Setelah selesai mengetik aku melihat apa yang sudah diketik bessy.
Aku sangat sangat terkejut ketika Bessy mengetik *Ciee Amar ada yang perhatiin* setelah itu aku berkata ke Bessy
*Kok kamu ngetik gini sih?, ntar kalau dia ilfeel gimana? * katakuu dengan pipi memerah
*nggak nggak liat aja sih, ntar kalau dia ilfeel bilang ke aku * kata Bessy Santai.Aku langsung keluar dan tidak melanjutkan melihat live nya Amar.
Aku berpamitan Ke Ima kalau aku mau pulang, karena sudah malam sekali. Dan aku mau mengantarkan Bessy pulang juga.Sampai dirumah jam menunjukkan pukul 21.00 pm
Aku melihat ada notif Line masuk dari Amar, buru buru aku membuka notif dari amar. Aku melihat kalau amar ingin mengatakan sesuatu ke aku. Dan Yasudah aku tanggapin dia Fast Respon, karena Amar yang meminta.Benar Benar dan sungguh aku terkejut membaca notif dari amar.
Amar nyatain perasaan nya ke aku. Aku bener bener dibuat Amar terkejut dan sekaligus senang. Dalam waktu 4 hari baru kenal dia langsung Nyatakan Perasaan nya ke aku.
Dan begitulah akhirnya aku berpacaran dengan Amar.Waktu berjalan begitu saja, Kak gio yang sebelum nya kenal aku lebih dulu kaget, tau kalau aku uda pacaran. Dan jujur setelah dia tau dia langsung menghilang dan entah gimana kabar nya dia.
Tapi ada dimana 1 hari aku dan kak Gio kembali chattingan biasa. Tapi itu cuman 2 hari saja. Lalu dia menghilang lagi entah kemana dia.
Bisa diitung itung sudah ada 1 bulan lebih aku dekat dengan Amar. Aku belum mengucap terimakasih karena Tuhan kasih Amar ke aku.
Karena sudah malam aku memutuskan untuk menulis Note nya besok Pagi saja. Dan jam sudah menunjukkan pukul 23.00 pm.
Jam menunjukkan pukul 06.30 Am aku bergegas bangun dan sarapan.
Aku melihat ada Notif Line dari Amar yang mengucapkan selamat Pagi. Cepat cepat aku membalas pesan nya dan aku bergegas untuk sarapan pagi.Jangan lupa ya guys!!
DiLike dan Tinggalkan komentar yaa :v
Salam dari cewek manis.. ♥