Pilih yang mana sakit gigi atau sakit hati? Kebanyakan orang lebih memilih sakit hati dari pada sakit gigi. Tapi bagiku lebih baik memilih sakit gigi dari pada sakit hati. Sakit gigi butuh beberapa obat untuk menyembuhkannya, tapi kalau sakit hati butuh puluhan obat untuk menyembuhkannya. Ya inilah yang aku rasakan sekarang ini, sekeras apapun aku untuk melupakannya tetap saja tidak bisa. Aneh sekali bukan? Bayangan itu terus saja bermunculan di pikiranku, wanita yang misterius yang susah untuk ditebak apa yang dipikirannya. Kurasa aku harus mencintainya dalam diam, walaupun dia sudah menghilang entah kemana.
#Love?