Kapal Misterius (Part III)

100 8 0
                                    

Rekap Part II : Ratu Vienny, Ratu Lidya, Ratu Kinal, dan Ratu Beby mengadakan Rapat di DeLions. Saat Rapat, Ratu Kinal pun membuat keputusan untuk meminta Ratu Lidya & Ratu Vieny mengirimkan Jenderal perangnya untuk mendatangi kapal asing tersebut.

Part III

"Bagaimana Jenderal?" Tanya Ratu Vienny melalui saluran komunikasi DeLions. "Ratu, sepertinya ada sesuatu yang janggal dengan kapal ini."Kata Jenderal Toman. "Apa yang janggal Jenderal?" Tanya Ratu Kinal. "Kapal ini kosong. Tidak ada tanda-tanda kehidupan. dan saya menemukan sesuatu." Kata Jenderal Toman. "Ratu, dikapal ini juga tidak ada alat kemudi."Kata Jenderal Gadya. "Baiklah. Sekarang kalian ke DeLions segera. Dan Jenderal Mora, Bawa yang kau temukan itu." Kata Ratu Kinal. "Siap Ratu."Jawab 3 Jenderal itu. Sambil menunggu ketiga jenderal itu sampai, keempat ratu tersebut pergi ke ruang wilayah masing-masing untuk berdiskusi bersama sesepuh & jenderal-jenderal suku.

Akhirnya 3 jenderal itu sampai di DeLions. "Apa yang kau temukan Jenderal Toman?" Tanya Ratu Lidya. "Ini Ratu. Saya menemukannya di bawah kapal ketika saya sedang menyelam." Jawab Jenderal Toman sambil menaruh barang yang ditemukannya di meja rapat. "Biar aku teliti barang ini bersama Naomi dan Yona di laboratorium kerajaan. Nanti saya bersama mereka langsung ke kapal selam darurat setelah penelitian usai."Kata Ratu Beby. "Baiklah kalau begitu. Ratu Lidya, Ratu VIenny, kita pergi ke wilayah masing-masing dan evakuasi seluruh rakyat kerajaan ke kapal selam. Jenderal Toman, Jenderal Gadya, dan Jenderal Mora, tolong evakuasi rakyat Suku Wasangkara" Perintah Ratu Kinal. Ketiga ratu tersebut kembali ke wilayah masing-masing dan mengevakuasi seluruh rakyat begitu juga ketiga jenderal tersebut. Di laboratorium kerajaan, Beby, Naomi dan Yona meneliti barang tersebut. "Ratu, ini adalah alat penggerak kendaraan." Kata Yona. "Alat ini dikendalikan dari pusat control kapal ini. Bisa dibilang ini adalah kapal perang tanpa awak." Kata Naomi. "Baiklah, Sebaiknya kalian berdua ikut saya ke Ratu Kinal di Istana untuk menjelaskan tentang alat ini. Dan juga jangan lupa kemasi barang-barang kalian" Kata Ratu Beby. "Baik Ratu" Kata Naomi dan Yona.

Bersambung

Kisah 4 PemimpinTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang