Rasa penasaranku makin besar, aku pun memriksa tubuh korban siapa tau aku menemukan sebuah petunjuk. Kutemukan sebuah cek bank yang nilainya cukup besar. Tak sampai disitu aku pun melanjutkan investigasi ku sendiri disekitar TKP. Baru bebrapa langkah aku menyusuri gang kecil itu dan kutemukan sebuah cincin tembaga yang bertuliskan “Ghost” . Setelah memeriksa TKP aku pun segera membuat laporan yang kemudian aku kirimkan ke atasanku.
Pagi harinya seperti biasa aku menyeruput secangkir kopi sambil menonton berita di tv. Tiba-tiba bel pintu rumahku berbunyi. Dengan agak malas aku berjalan membuka pintu dan ternyata aku mendapat sebuah paket entah dari siapa itu. Aku pun kembali masuk dan membuka paket tersebut, aku terkejut karena didalamnya ada seekor bangkai tikus dan sebuah perekam suara yang berbunyi
“Perhatikan langkahmu kami ini banyak dan ada dimanapun. Catch me if you can” dengan suara jahat yang menyeramkan yang telah disamarkan.
Seketika aku merinding setelah mendengarnya dan bertanya-tanya apa maksud dari ini semua. Terlintas di kepalaku sebuah cincin dan cek korban. Kemudian aku langsung melompat dari sofa dan segera bersiap pergi ke kantor. Dengan tergesa-gesa aku memacu motorku agar segera sampai. Sesampainya aku meminta temanku nicholas untuk mencari tau suara asli dari rekaman tersebut. Sambil menunggu hasilnya aku pergi lagi ke TKP untuk mencari petunjuk baru. Ku lihat beberapa polisi juga sedang memeriksa TKP.
“Hey russel sudah temukan sesuatu yang menarik kawan?” tanyaku sembari berjalan menghampirinya.
“Sejauh ini aku belum menemukan apapun disini,aku pun berencana memperluas investigasi di sekitar TKP. Pembunuh ini sungguh cerdas, ini adalah pembunuhan paling rapi menurutku. Aku curiga jika si pembunuh ini sudah sering melakukan pembunuhan.”
“ya... kau benar aku juga berpikir demikian tapi ada satu hal yang masih mengganggu pikiranku yaitu apa motif pelaku menyayat tangan korban menjadi bentuk barcode yang cukup rapi. Hanya orang yang sering melakukan ini yang bisa membuat sayatan barcode seterampil ini.”
“Barcode... barcode...” gumam russel sambil mencoba mengingat sesuatu. “ah iya aku ingat sesuatu, ada sekitar 3-4 kasus yang motifnya sayatan barcode seperti ini namun di tempat tempat yang berbeda. Aku rasa ini semua saling berhubungan.”
“Oh... ayolah russel mengapa kau baru mengatakan hal ini sekarang.” Ujarku sambil merasa kesal’
“Hehe.. maafkan aku kawan aku lupa.” Ujarnya . ”Sudahlah ayo kita kmbali kekantor untuk melihat arsip kasus tersebut.” Sembari berjalan memasuki kantor.
“Hah... dasar russel” gumamku sambil mengikuti russel dari belakang.
Kami pun mengambil arsip-arsip tersebut dan mempelajari arsip tersebut. Sambil melihat foto korban aku sempat bertanya pada russel apakah prlaku melakukan ini untuk menandai korban yang telah ia bunuh. Kemudian aku mengajak russel untuk pergi tempat para korban dibunuh. Kami pun segera beranjak dari kantor. Namun, tiba-tiba saja saluran komunikasi di kantorku diretas. Semua yang berada di kantor menghentikan aktivitas mereka. Terdengarlah suara yang persis dengan rekaman yang aku terima pagi tadi.“sreekk..... hai polisi-polisi bodoh. Perkenalkan aku adalah big boss dari sebuah organisasi besar yang bergerak secara diam-diam sebut saja aku ini kid. Tapi kenapa aku berencana melakukannya secara terang-terangan? Ya itu karna aku dan rekan-rekanku akan melakukan sesuatu yang besar hihi. Tidak akan seru jika hal ini ku beritahu sekarang. Jadi tunggulah saatnya. Apa sekarang kalian ingin menangkapku? Ah iya memangnya kalian bisa apa? Bukti kalian sangat kurang bukan? Hahaha coba tangkap aku pecundang.”
Saluran komunikasi kami pun kembali normal setelah pesan singkat itu. Para polisi pun merasa kesal karna sudah diremehkan begitu juga dengaku aku merasa kesal. Aku pun bertekad untuk untuk menangkap orang itu. Aku dan russel pun pergi menuju tempat pembunuhan korban-korban sebelumnya.
~BERSAMBUNG~
NB: Maaf gan baru sempet up lagi dikarenakan sibuk kalo suka mari sini dibaca dan kasih tau ketemen temen kalian kalo gak suka ya... komen aja biar jadi pembelajaran hehehe
KAMU SEDANG MEMBACA
awal dan akhir
Mystery / ThrillerKisah seorang polisi yang bertemu seorang tetangga baru. Awalnya semua tenang-tenang saja namun seiring berjalannya waktu ada sesuatu yang ganjal terjadi