Part 1

1K 106 16
                                    


Inspired by Fifty Shades Trilogy by E.L James

"I have little left in myself — I must have you. The world may laugh — may call me absurd, selfish — but it does not signify. My very soul demands you: it will be satisfied, or it will take deadly vengeance on its frame."
― ,

Ada banyak kesialan dalam hidup. Salah satu kesialan yang paling mengesalkan adalah fakta bahwa kau harus dipecat dari pekerjaanmu saat kau benar-benar membutuhkan uang. Tapi terkadang kesialan tidak melulu berujung pada sesuatu hal bernama penderitaan. Kerap kali kesialan justru jalan menuju sebuah kebahagiaan. Kebahagiaan yang kau sendiri bahkan belum pernah bayangkan. Jadi, jangan buru-buru merutuki kesialanmu. Seharusnya kau berhenti sejenak untuk merenungkan kesialan yang menimpamu itu. Lalu saat kau mendapatkan sebuah penjelasan logis tentang kesialan tersebut kau akan tersenyum, kembali bergairah dalam menjalani hidup.

Tidak ada yang namanya beruntung jika tidak ada yang sial. Tidak ada bahagia jika kau tidak pernah merasakan sedih sebelumnya. Sebelum menenggelamkan diri dalam rasa sedih karena begitu banyak hal buruk menimpamu, maka ada baiknya kau membuka mata dan bersyukur dengan apa-apa yang kau miliki daripada terus mengeluh untuk apa yang kau tidak bisa miliki.

Hari itu musim panas yang menyengat. Matahari tanpa ampun mencurahkan panasnya yang menggelegak ke permukaan bumi. Dia, seorang gadis biasa saja, dengan kepribadian dan harta kekayaan yang juga biasa-biasa saja. Bedanya hari ini dia baru ditimpa sebuah kesialan. Kesialan yang membuatnya berpikir bahwa hidupnya amat buruk.

Lee Da Hye berjalan dengan sisa-sisa tenaganya di sepanjang jalanan Gangnam yang ramai. Kemeja kusut, jeans belel, sepatu kate usang dan rambut acak-acakan menggambarkan betapa kacaunya gadis itu. Sedangkan matahari seolah juga tidak mau bekerjasama. Pusat tata surya itu justru semakin gencar membakar bumi, membuat kepalanya semakin panas dan nyaris meledak. Bagaimana tidak? Dia baru saja dipecat (lagi) dari pekerjaannya. Bulan ini sudah dua kali dia dipecat. Entah karena memang dia yang begitu tolol hingga harus dipecat berkali-kali atau memang dasar nasibnya yang sial hingga dia tak pernah bertahan lama bekerja di suatu tempat.

Da Hye menghembuskan napasnya kasar, mengigiti bibirnya lalu duduk di sebuah bangku panjang yang kebetulan ditemuinya di jalan. Gadis itu memutuskan untuk mendudukkan diri disana, sekadar melepas lelah mengingat dia sudah berjalan tanpa arah selama dua jam. Tapi mungkin hari ini nasibnya tidak buruk-buruk amat. Bahwa dewi fortuna berkenan membagi sedikit keberuntungan di antara deretan kesialannya. Kedua matanya tiba-tiba saja diarahlan pada sebuah brosur yang ditempel di banyak tempat di sekitarnya. Dia mencabutnya dari tempatnya tertempel tadi. Dia membacanya dengan seksama, memastikan tak ada satu huruf pun yang luput dari indera penglihatannya.

LOOKING FOR A HOUSE KEEPER

Requires:

Woman Single (20-27 years old) Good lookingMin Height 168cm Max Weight 49kg Should be able to do all the house keeper' task (incl.washing dishes, clean the house, etc)

Fee 800,000 KRW per month.

Send your CV to :

Oh Mansion

Daechi-dong 19, Gangnam-gu, Seoul

PS : If you're qualified to all the inquiries above, come to the interview' section on Monday at 8 am.

Da Hye menelan salivanya pahit, dari sekian banyak syarat yang diajukan dia hanya memenuhi yang pertama dan terakhir. Dia hanya bertinggi 162 cm, tidak berpenampilan menarik dan.. Hei...mereka mencari pembantu rumah tangga atau model? Tapi gaji yang ditawarkan sungguh luar biasa, cukup untuk membiayai hidupnya selama sebulan penuh dan dia bahkan bisa menabung! Opsi terakhir benar-benar amat sangat menggiurkan. Maka dengan berbekal tekat kuat dia akan melamar menjadi pembantu rumah tangga di Oh Mansion atau apapun namanya. Lalu mendadak matahari di atasnya seolah bukan lagi masalah saat angin musim panas menerpa wajahnya. Bahwa masih ada sisa-sisa keberuntungan yang harus dia kais segera.

A Thousand ShadowsWhere stories live. Discover now