Tips Perjalanan Hemat

4 0 0
                                    

Liburan tidak selamanya mahal dan mengeluarkan budget yang besar. Waktu liburan Anda dapat Anda habiskan dengan menyenangkan bahkan dengan budget yang dapat Anda atur sendiri.

Simak beberapa tips berikut ini yang dapat menolong Anda dalam mengatur liburan Anda yang menyenangkan dengan budget minimum yang mencengangkan.

Pada saat Anda menentukan liburan Anda, lakukanlah riset, dan tentukan liburan Anda ke tempat yang memang sesuai dengan budget yang dapat Anda siapkan.

Lakukan Riset dan Minta Pendapat Yang Sudah Berpengalaman

Misalnya jika Anda ingin ke negara di Eropa, tentu saja budget Anda tidak akan dibawah Rp5 juta.

Oleh karena itu, Anda harus mencari informasi, bertanya kepada teman-teman yang sudah berpengalaman dan berkonsultasi bagaimana trik agar bisa berlibur dengan menggunakan budget seminimal mungkin.

Buat Perincian Biaya

Satu hal yang penting untuk mengontrol pengeluaran yang tidak perlu adalah membuat perincian biaya perjalanan Anda. Tentukan budget minimal yang diperlukan untuk transportasi, akomodasi, dan biaya makan sehari-hari, kemudian lebihkan budget Anda untuk berjaga-jaga.

Dengan adanya budget awal, Anda akan mendapat batasan untuk pengeluaran Anda dan terhindar dari biaya-biaya yang tidak perlu. Yuk buat perincian dana liburan, dan hitung dananya menggunakan Aplikasi Finansialku.

Hindari Berbelanja di Tourist Spot

Semua yang ada di tourist spot pada umumnya mahal. Batasi pengeluaran Anda semaksimal mungkin dan tahan keinginan Anda untuk membeli souvenir di dalam tourist spot ini, karena dapat dipastikan harganya akan sangat mahal dibandingkan Anda membelinya di tempat lain.

Carilah Teman Perjalanan

Jika Anda ingin berlibur dengan biaya yang lebih murah, maka berliburlah bersama teman-teman Anda. Anda dapat menghemat biaya penginapannya karena Anda dapat memilih kamar untuk kapasitas orang lebih banyak.

Anda juga bisa mendapatkan paket rombongan di tempat wisata, sehingga menghemat pengeluaran Anda. Meskipun begitu, cara ini dianggap kurang cocok jika Anda ingin liburan sendiri atau hanya dengan orang terdekat.

Tetapi manfaat dari cara ini adalah Anda bisa menjalin hubungan lebih baik dengan teman-teman Anda dan tentunya biaya liburan menjadi lebih murah.

Makan Di Tempat Makan Lokal

Ketika berkunjung ke tempat rekreasi, satu hal yang mesti diperhatikan adalah biaya makan. Hindari untuk makan di restoran mewah. Dan jika Anda makan di rumah makan di tempat wisata tersebut, harganya selalu lebih mahal dari makanan yang dijual di luar tempat wisata.

Oleh karena itu, untuk menyiasatinya, Anda bisa makan di daerah sekitar tempat wisata, seperti jajanan tradisional atau warung makan yang lebih murah.

Tetapi jangan terlalu menghemat juga untuk mempelajari kekayaan kuliner di tempat wisata tujuan Anda, karena itu akan menambah wawasan pengetahuan Anda.

You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: Jan 31, 2019 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

Hidup SehatWhere stories live. Discover now