Sebuah kapal cruiser angkasa sedang menjelajahi Sistem Planet Harrier. Disitu, Henry sedang berada di bar. Dia sedang duduk sambil bersandar di sebuah kursi yang berhadapan dengan meja dan berhadapan lagi ke jendela. Dia memandang ke susunan asteroid yang bersusun rapi, membayangkan bagaimanakah sistem Yuriel itu.
"Kapankah aku bisa sampai ke tempat itu... dan bagaimanakah.." Kata dia sambil mengeluh.
Dia menoleh ke keramaian, melihat beberapa orang yang berbeda species. Ada manusia berkepala gurita, alien yang mempunyai mata yang lebar dan kepala berbentuk oval, ada yang berkerut mukanya dengan dipenuhi oleh duri duri, dan yang anehnya lagi, ada manusia setengah gurita.
Tiba-tiba lampu redup. Cruiser yang sedang berjalan tiba-tiba berhenti. Para-para penumpang dan penjelajah berlari kepanikan, mengarah ke gerbang deck. Henry pun heran apa yang terjadi, tiba-tiba muncul sebuah pesawat luar angkasa. Sepertinya pesawat bajak laut. Henry pun bergegas dan ikutan lari ke gerbang deck. Di sana, orang-orang berkerumunan berusaha meraih pesawat mereka. Rata-rata, pesawat mereka tidak bersenjata. Sehingga sesaat salah satu dari mereka terbang, ajal pun datang. Pesawat mereka diserbu habis oleh para bajak laut. Apalagi pilot-pilot belum pernah berpengalaman dalam dogfight. Pesawat Henry lah yang hanya mempunyai senjata. Dia bergegas ke arah pesawat dia. Memanjat sayap pesawat, dia langsung melompat ke kokpit. Menekan tombol tutup kanopi, mengencangkan sabuk pengaman, dan menghidupkan mesin pesawat. Pesawat yang dia miliki adalah RT4-678. Salah satu pesawat yang dipakai tentara sejak The Yuunan War. Dimana sebelum terjadinya awan dystopia sekarang. Pesawat tersebut berlengkapkan 2x Phaser 100mm di bagian kedua sayap. Pesawat ini bisa juga dilengkapi dengan beberapa rudal. Pesawat ini didesain dengan maneuveribilitas yang tinggi. Titik lemahnya hanya dalam kecepatan.
Pesawat Henry pun lepas landas. Melihat 2 pesawat bajak laut mengarah ke pesawat dia. Henry awalnya ingin melakukan muka lawan muka, tetapi dari segi pesawat yang dia punya, dia memilih untuk mengelak. Humparan peluru menghampiri pesawat Henry. Tetapi dengan lincahnya pesawat itu, peluru yang ditembakkan oleh bajak laut itu meleset. Dia melakukan High-G Barrel Roll sewaktu muka lawan muka. Salah satu dari mereka membelokkan arah pesawatnya ke Henry. Dia juga tidak diam saja disitu. Dia mengajak bajak laut tersebut untuk melakukan maneuver Scissors. Yaitu dengan sama-sama membelokkan arah pesawat ke arah musuh, sehingga membuat sebuah lengkungan di udara. Dengan munculnya pesawat bajak laut itu dari belakang, Henry membelokkan pesawatnya ke kiri. Setelah itu dia melakukan half loop dan mengarah ke kiri. Bajak laut yang hanya tau cara membelokkan pesawat sekarang terjebak di tangan Henry. Dengan posisi Henry di belakang pesawat dia, Henry melucuti vulcannya. Peluru tersebut merobek badan pesawat secara kritis. Sehingga pesawat tersebut menjadi sebuah puing besar di angkasa. Setelah itu, Henry menoleh ke sekitar. Melihat ada satu pesawat bajak laut mengarah ke dia, Henry melakukan maneuver reversal dengan fleksibilitas yang tajam. Pesawat tersebut berusaha mencoba mengikutinya, tetapi dengan sebagaimana tajamnya belokan pesawat Henry. AoA (Angle of Attack) pesawat bajak laut tersebut tidak mencapainya. Dengan itu, Henry mengajak dia untuk Vertical Scissors. Dan akhirnya berhasil. Singkat cerita, pesawat Henry mendapat AoA yang pas dan melucuti pelurunya ke arah pesawat musuh. Sehingga mengenai fuel dan akhirnya meledak.
Dari serangan tersebut, Henry menarik perhatian pesawat bajak udara lain. Dari serunya menghabiskan kapal-kapal, menjadi terpancing melihat apa yang telah terjadi. Karena itu, Henry bergegas untuk melarikan diri dengan terbang ke arah planet yang berdekatan dengan Cruiser.
KAMU SEDANG MEMBACA
Space Wilderness
Science FictionLuar angkasa sudah dipenuhi oleh kejahatan, dimana pencurian dan perompakan kapal luar angkasa tersebar di beberapa sistem planet, hanyalah sistem Yuriel yang paling teraman. Tetapi, menggapai sistem planet itu sangatlah berbahaya karena memerlukan...