Takeru Satoh

2.3K 143 38
                                    

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.


Profile

Name: Takeru Satoh
Japanese: 佐藤健 (さとう たけ)
Birthdate: March 21,1989 Birthplace: Saitama Prefecture, Japan Height: 170cm
Blood Type: A

About Satoh

Takeru Satoh (佐藤 健 Satō Takeru, lahir pada 21 Maret 1989) adalah aktor asal Jepang yang terkenal dengan perannya sebagai Ryotaro Nogami dalam serial tokusatsu Kamen Rider Den-O, dan sebagai Himura Kenshin di film laga hidup Rurouni Kenshinbeserta sekuelnya.

Satoh mengawali kariernya di bawah agensiAmuse, Inc. Pada tahun 2006. Ia berperan sebagai Toru Kouno dalam drama pertamanya, Princess Princess D (TV Asahi). Pada tahun 2007, ia berperan sebagai Kentarō Ishihara di drama Shinigami no Ballad dan menjadi populer setelah membintangi serial Kamen Rider ke-17, Kamen Rider Den-Osebagai Ryotaro Nogami.

Mengikuti keberhasilan dan meningkatnya popularitas Kamen Rider Den-O beserta dua filmnya, pada musim semi 2008, Satoh membintangi drama Rookies sebagai Yuya Okada. Okada merupakan anggota dari sebuah klub bisbol yang brutal dan terkenal sebagai pembuat onar. Dibawah bimbingan guru baru mereka, para anggota klub menemukan kembali impian mereka untuk mengikuti kejuaraan bisbol antar SMA (Koshien). Satoh menganggap perannya dalam Rookies merupakan terobosan baru baginya meskipun ia hanya memainkan peran pendukung kecil. Satoh juga tampil di episode khusus Rookies serta membintangi laga hidup Rookies: Graduation pada musim panas 2009.

 Satoh juga tampil di episode khusus Rookies serta membintangi laga hidup Rookies: Graduation pada musim panas 2009

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Satoh berperan kembali sebagai Ryotaro (Den-O) dalam film ketiga Kamen Rider Den-Opada Oktober 2008. Ini adalah film terakhir Satoh berperan sebagai Ryotaro. Pada bulan yang sama, ia membintangi drama Bloody Monday yang dibuat dari manga dengan judul yang sama. Ia berperan sebagai Otoya Kujo, sahabat dari protagonis utama Fujimaru Takagi, yang dimainkan oleh sesama anggotaAmuse sekaligus sahabat baiknya di kehidupan nyata, Haruma Miura.

Pada awal 2009, Satoh membintangi Mei-chan no Shitsuji sebagai Kento Shibata yang memutuskan untuk mendaftar di sekolah pelayan sehingga ia dapat tetap dekat dengan teman masa kecilnya, Mei Shinonome, yang bersekolah di St. Lucia Girls' Academy dimana semua siswa wajib memiliki pelayan. Perannya dalam drama ini sangat disukai para penggemar. Ia membintangi film Goemon pada musim panas 2009, dan juga menjadi bintang tamu di beberapa acara TV seperti Mr. Brain, True Horror Stories dan MW Dai-0-sho. Pada tahun 2010, ia bermain sebagai Okada Izo dalam drama Taiga pertamanya, Ryōmaden dan bermain sebagai peran pendukung utama dalam film Beckyang dibintangi oleh Hiro Mizushima danOsamu Mukai, keduanya merupakan rekannya saat bermain di Mei-chan no Shitsuji. Setelah film ini dirilis, Satoh mendapatkan peran utama pertamanya dalam drama remaja, Q10.

Japanese Ikemen (日本のイケメン)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang